3 Jenis Luka Bakar dan Cara Penanganannya

[info_penulis_custom]
Jenis luka bakar
Ilustrasi. (Freepik)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

lBANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Luka bakar memiliki berbagai jenis berdasarkan tingkatan atau derajat lukanya. Kondisi luka bakar sendiri timbul karena berbagai faktor, seperti percikan api, minyak panas, sinar matahari, atau kontak dengan benda dan cairan panas seperti air mendidih dan knalpot.

Melakukan pertolongan pertama pada luka bakar dengan benar sesuai tingkatannya sangat penting agar luka bakar tidak berkembang menjadi kondisi yang lebih serius dan semakin sulit ditangani.

Jenis Luka Bakar dan Cara Penanganannya

Sebelum memberikan pertolongan pertama, anda perlu memahami tingkatan atau derajat luka bakar. Berikut ini adalah beberapa tingkatan luka bakar yang perlu anda ketahui:

1. Luka Bakar Ringan (Tingkat 1)

Luka bakar ringan atau luka bakar tingkat 1 memiliki ciri-ciri berupa area luka yang tidak lebih dari 8 cm. Jenis uka ini hanya mengenai lapisan kulit terluar dan umumnya tidak menimbulkan komplikasi serius. Gejala yang muncul biasanya berupa rasa sakit, kemerahan, dan pembengkakan ringan. Luka jenis ini sering terjadi akibat terbakar sinar matahari atau kontak tidak sengaja dengan benda panas seperti knalpot.

2. Luka Bakar Sedang (Tingkat 2)

Luka bakar tingkat 2 atau luka bakar sedang, dengan tanda kulit yang melepuh, pembengkakan, rasa sakit yang sangat tajam, serta kemerahan atau kadang pucat. Jenis luka ini memerlukan perhatian medis segera, terutama jika melibatkan area tubuh yang sensitif seperti wajah, bokong, selangkangan, atau alat kelamin.

3. Luka Bakar Berat (Tingkat 3)

Luka bakar tingkat 3 atau berat adalah jenis luka bakar yang paling parah, karena melibatkan kerusakan pada jaringan yang lebih dalam, seperti saraf, otot, atau bahkan tulang. Jenis luka bakar ini biasanya tidak lagi berwarna merah, melainkan putih atau gosong, dan korban sering kali tidak merasakan nyeri di area tersebut akibat kerusakan pada saraf.

Korban luka bakar berat berisiko mengalami komplikasi serius seperti hipovolemia (kekurangan cairan tubuh mendadak, termasuk darah) dan hipotermia (penurunan suhu tubuh yang drastis).

BACA JUGA: Pertolongan Pertama Atasi Luka Bakar di Rumah

Pemahaman terkait jenis luka bakar berdasarkan tingkat lukanya di atas, anda dapat memberikan pertolongan pertama yang sesuai dengan cepat untuk meminimalkan risiko yang akan terjadi.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar

3

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

4

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

5

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.