5 Cara Efektif Mengatasi Sakit Tenggorokan saat Puasa

[info_penulis_custom]
Mengatasi sakit tenggorokan
Cara mengatasi sakit tenggorokan saat puasa. (istockphoto)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sakit tenggorokan pada saat puasa sangatlah menggaggu. Faktor utama penyebab kondisi ini adalah peradangan tenggorokan akibat kurangnya asupan cairan selama berpuasa. Oleh karena itu, artikel ini akan membahas cara mengatasi sakit tenggorokan saat puasa.

Kurangnya cairan selama berpuasa dan penurunan sistem kekebalan tubuh, dapat menyebabkan tubuh rentah terhadap infeksi virus dan bakteri.

Cara Efektif Mengatasi Sakit Tenggorokan

1. Minum Air Mineral Banyak

Radang tenggorokan dapat diatasi dengan meningkatkan asupan cairan. Minumlah air putih dalam jumlah yang cukup saat sahur dan berbuka puasa, paling tidak tiga gelas.

Air putih membantu merelaksasi tenggorokan dan mencegah peradangan bertambah parah. Disarankan untuk mengonsumsi air hangat.

2. Mengonsumsi Sayuran Berkuah

Hindari makanan berlemak dan gorengan yang dapat memperparah radang tenggorokan.

Sebagai alternatif, konsumsilah sayuran berkuah seperti sayur sop, sawi, atau bayam.

Kuah sayuran mengandung mineral sodium yang bersifat antiinflamasi, membantu meredakan sakit tenggorokan.

3. Berkumur Air Garam

Berkumur air garam merupakan cara sederhana namun efektif untuk mengatasi sakit tenggorokan.
Larutkan setengah sendok teh garam dalam satu gelas air, dan berkumurlah saat sahur, berbuka puasa, dan sebelum tidur.

Berkumur air garam dapat mengurangi pembengkakan dan iritasi di tenggorokan.

4. Berkumur Cairan Antiseptik

Selain air garam, Anda juga dapat menggunakan cairan antiseptik khusus mulut untuk berkumur.

Cairan antiseptik membantu membasmi kuman dan bakteri penyebab radang tenggorokan. Terapkan cara berkumur seperti biasa atau menggunakan teknik gargle.

5. Hirup Uap Panas

Menghirup uap air panas dapat membantu mengencerkan lendir dan melembapkan dinding tenggorokan.
Rebus air hingga mendidih, tuangkan ke dalam mangkuk, dan hirup uap panasnya.

BACA JUGA: Resep Minuman Herbal Jujube Ginger Tea, Bikin Anget Tenggorokan

Tutup mangkuk dengan handuk kecil agar uap air panas tetap efektif. Lakukan secara berkala hingga gejala sakit tenggorokan mereda.

Adanya langkah-langkah di atas dapat anda terapkan untuk mengatasi sakit tenggorokan yang biasanya terjadi saat berpuasa.

 

 

(Vini/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.