Akibat Banjir, Akses Antar Kecamatan Pulau Andora Putus Total

[info_penulis_custom]
akibat banjir
(web)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

KUPANG,TM.ID : Banjir yang melanda kawasan Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) mengakibatkan akses jalan antar Kecamatan di Pulau Andora terputus total.

Hal itu dikatakan Pelaksana Tugas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Flores Timur Edu Fernandez, Selasa (28/2/2023).

“Banjir dari aliran air kali yang meluap mengakibatkan jembatan di ruas jalan antar kecamatan Adonara Barat dan Adonara Tengah terputus dan tidak bisa dilalui kendaraan bermotor,” katanya.

Ia menjelaskan banjir terjadi saat wilayah setempat diguyur hujan deras yang berlangsung cukup lama pada Senin (27/2/2023) yang menyebabkan volume air kali meningkat hingga menerjang jembatan yang berada di sekitar Desa Duatukan.

BACA JUGA: Banjir Bekasi Meluas Hingga 73 Titik, Ketinggian Air 70 Sentimeter

Jembatan tersebut, kata dia, merupakan jembatan darurat yang dibangun sebelumnya akibat terdampak bencana badai siklon tropis Seroja pada 2021 lalu.

Fernandez mengatakan jalur yang terputus tersebut merupakan jalur utama yang menghubungkan wilayah seperti Waiwadan, Lite, Waiwerang yang merupakan bagian dari titik pusat perekonomian di Pulau Adonara.

Oleh sebab itu, kata dia, pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum kabupaten setempat untuk bersama-sama melakukan penanganan darurat di lapangan.

“Hari ini tim sudah turun ke lokasi untuk penanganan darurat yang diupayakan berupa penimbunan agar ruas jalur terdampak bisa dilalui kendaraan,” katanya.

Ia mengingatkan warga di kabupaten setempat agar terus meningkatkan kewaspadaan saat cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang sehingga potensi dampak kerugian dapat diminimalisir.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.