Ange Postecoglou Puji Ketangguhan Pertahanan Spurs Usai Tundukkan Brentford

[info_penulis_custom]
Ange Postecoglou (Foto: Liga Inggris)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Tottenham Hotspur kembali ke jalur kemenangan di Premier League setelah menaklukkan Brentford dengan skor 2-0 dalam laga yang digelar di Gtech Community Stadium, Minggu (2/2) malam WIB.

Meski menghadapi tim yang memiliki catatan produktivitas tinggi di kandang Brentford telah mencetak 29 gol dalam 12 laga home sebelumnya, Spurs mampu meredam agresivitas tuan rumah.

Sepak pojok Son Heung-min yang berujung gol bunuh diri lawan pada menit ke-29 serta penyelesaian apik Pape Matar Sarr tiga menit sebelum laga berakhir memastikan kemenangan tim tamu.

Manajer Ange Postecoglou tak ragu memuji kerja keras anak asuhnya, terutama lini pertahanan yang tampil solid menghadapi tekanan Brentford.

“Bertandang ke sini selalu sulit. Mereka punya banyak senjata untuk menciptakan peluang, entah itu lemparan ke dalam, bola mati, atau umpan silang. Tapi para pemain bertahan dengan luar biasa,” ujar Postecoglou dikutip dari laman resmi klub, sENIN (3/2/2024).

BACA JUGA: Manchester City Menang, Persaingan Papan Atas Liga Inggris Makin Panas

Ia juga menyoroti pentingnya menjaga momentum setelah melalui periode sulit akibat badai cedera.

“Kami tahu situasi kami di liga tidak ideal dan kami harus membalikkan keadaan. Perlahan, para pemain mulai pulih. Djed (Spence) bermain hari ini dan memberikan dampak besar,” lanjutnya.

Dengan tambahan tiga poin ini, Spurs berharap bisa terus membangun konsistensi dan keluar dari tekanan.

Postecoglou optimistis, dengan kembalinya para pemain yang cedera dalam waktu dekat, timnya akan semakin solid menghadapi tantangan ke depan.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

4

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan

5

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.