Anggaran Pilkada KPU Karawang Rp1,19 Miliar Tak Terpakai, Ini yang Dilakukan

[info_penulis_custom]
anggaran pilkada KPU Karawang
Ketua beserta Sekretaris KPU Kabupaten Karawang memenuhi undangan Pansus DPRD Kabupaten Karawang dengan agenda Rapat Pembahasan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Karawang Tahun 2024. (Instagram KPU Karawang)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

KARAWANG, TEROPONGMEDIA.ID — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mengembalikan sisa anggaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 sebesar Rp1,19 miliar ke kas daerah. Pengembalian dilakukan setelah seluruh rangkaian proses pemilihan selesai.

“Sisa anggaran Pilkada telah kami kembalikan ke kas daerah Pemkab Karawang pada awal April lalu,” kata Sekretaris KPU Karawang Fauzi Purwendi, seperti dilansir Antara, dikutip Minggu (27/4/2025).

Sisa anggaran KPU Karawang tersebut berasal dari kegiatan yang tidak terlaksana serta efisiensi sejumlah pos anggaran, termasuk dana sengketa yang tidak terpakai karena tidak adanya sengketa pemilihan.

Dari pos sengketa, KPU mengembalikan Rp300 juta. Sementara itu, efisiensi anggaran sosialisasi, logistik, dan tahapan pemilihan menyisakan Rp877,7 juta.

Selain itu, terdapat penghematan di pos operasional kantor, pemeliharaan, dan perjalanan dinas sebesar Rp15,7 juta.

Pilkada Karawang 2024 menganggarkan dana sebesar Rp71,3 miliar. Dari total tersebut, KPU berhasil menghemat Rp1,19 miliar setelah seluruh tahapan pemilihan berjalan lancar.

BACA JUGA

Siswa SMAN 5 Karawang Dilatih Menyelamatkan Diri dari Bencana Gempa Bumi

Karawang Tolak Alih Fungsi Lahan Pertanian Demi Swasembada Pangan

Pemilihan di Karawang diikuti oleh dua pasangan calon, yaitu Acep Jamhuri-Gina Fadlia Swara dan Aep Syaepuloh-Maslani.

Berdasarkan hasil rapat pleno KPU, pasangan Aep-Maslani unggul dengan perolehan 669.674 suara sah, sementara Acep-Gina meraih 541.318 suara sah.

Jumlah pemilih terdaftar mencapai 1.801.870 orang, terdiri atas 904.006 laki-laki dan 897.864 perempuan, yang tersebar di 309 desa/kelurahan di Karawang.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.