Bahasa Indonesia Diusulkan Menjadi Bahasa Resmi Sidang Umum UNESCO

[info_penulis_custom]
Bahasa Indonesia UNESCO
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin dalam kegiatan Festival Tunas Bahasa Ibu 2023, di Soreang Kabupaten Bandung, Selasa (14/11/2023). (Foto: Humas Jabar)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bahasa Indonesia tengah diusulkan sebagai bahasa resmi dalam sidang umum UNESCO.

Sebagaimana diketahui, UNESCO (United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization) adalah organisasi dunia di bawah Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) yang menaungi Pendidikan, Keilmuan, dan Kebudayaan.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), E. Aminudin Aziz dalam kegiatan Festival Tunas Bahasa Ibu 2023, di Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (14/11/2023).

Aminudin mengapresiasi Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin yang telah membuka serta mendukung kegiatan tersebut.

“Terima kasih juga para guru, tim dinas pendidikan, pakar, praktisi, dan pembina atas dukungan luar biasa sehingga merebak festival ini,” kata Aminudin.

Terkait usulan Bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi dalam sidang umum UNESCO, Aminudian menjelaskan bahwa komite legal UNESCO yang beranggotakan puluhan negara mencecar dirinya sebagai perwakilan dari Indonesia dengan berbagai pertanyaan terkait usulan tersebut.

BACA JUGA: UNESCO Berikan Kartu Kuning untuk Danau Toba, Status Global Geopark Terancam

“Saya ditanyai oleh mereka apa alasannya. Kemudian saya jelaskan sampai tuntas,” ujar Aminudin.

Namun, tegas dia, tak satu negara pun yang menyatakan keberatan atas usulan Bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi sidang umum UNESCO tersebut.

Menurutnya, merupakan sebuah prestasi ketika bahasa Indonesia menjadi bahasa resmi di lembaga internasional UNESCO.

“Ketuk palunya sekitar tanggal 20 sampai 22 (November) pada sidang pleno. Mudah-mudahan tidak ada aral melintang,” harap Aminudin.

Terkait Festival Tunas Bahasa Ibu 2023 yang diselenggarakan Balai Bahasa Provinsi Jawa Barat, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin menyatakan pihaknya mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini.

Sebab, Festival Tunas Bahasa Ibu merupakan salah satu agenda penting dalam menggali dan merawat kecintaan terhadap bahasa ibu sebagai warisan budaya, sekaligus memupuk rasa bangga akan keberagaman bahasa yang ada di Tanah Air.

Bey menilai, festival ini juga bukan sekadar ajang perlombaan bagi anak-anak di jenjang SD dan SMP, melainkan peluang untuk mengasah keterampilan berbahasa, kreativitas, dan daya imajinasi.

“Saya yakin setiap peserta telah menunjukkan kesungguhannya dan kerja keras yang luar biasa dalam mempersiapkan diri untuk tampil hari ini,” ujar Bey.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.