Bomber Sambut Baik Keputusan Viking Persib Club Kembali ke Stadion

[info_penulis_custom]
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Ilustrasi Suporter Persib Bandung. (bing)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Salah satu komunitas terbesar suporter Persib, Viking Persib Club dipastikan bakal kembali ke laga kandang Persib Bandung. Hal itu disambut baik oleh suporter Persib lainnya, satu diantaranya Bobotoh Maung Bandung Bersatu (Bomber).

Ketua umum Bomber, Dian Purnama mengaku senang karena laga kandang Persib versus Arema FC semakin semarak. Pasalnya selain dampak besar terhadap atmosfer di stadion, ia yakin keberadaan VPC dapat meningkatkan kualitas permainan Persib Bandung.

Tak hanya itu kata Dian, saat ini Persib benar-benar memerlukan dukungan Bobotoh secara langsung di dalam stadion. Apalagi tim besutan Bojan Hodak itu masih dalam tren positif dan tak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir.

BACA JUGA: Soal Pencopotan Bendera Palestina, Ketum Viking Girl: Sangat Disayangkan, Panpelnya Gak Jelas

“Bagus, sangat bagus bisa mendukung langsung Persib. Apalagi Persib sedang meroket, mudah-mudahan di musim ini Persib bisa juara, karena semua bobotoh, semua komunitas bisa mendukung langsung di lapangan. Mendukung banget,” tutur pria yang akrab disapa Apin itu pada Sabtu (4/11/2023).

Apin uga memastikan, Bomber akan hadir di laga kontra Arema FC setelah menepi dalam waktu lama. Ini juga menjadi angin segar bagi para anggota Bomber yang sama-sama sudah merindukan atmosfer di laga kandang Persib Bandunh.

Ia berharap kembalinya sejumlah komunitas di laga kandang Persib dapat meringankan beban tim dalam meraih tujuannya. Ia yakin keberadaan Bobotoh di laga Arema FC menjadi awal terjalinnya koneksi antara Bobotoh dan tim Persib setelah lama terputus.

“Ya jelas kami balik lagi, karena kami sudah tidak kuat mendukung di lapangan. Mudahan-mudahan stadion bisa penuh dengan dukungan Bobotoh untuk Persib. Dan mudah mudahan Persib bisa juara dengan dukungan dari Bobotoh,” tambahnya.

BACA JUGA: PT PBB Dianggap Tak Mau Jalan Bareng, Viking Persib Club Ambil Keputusan Besar

Disinggung soal proses verifikasi akun, Apin menegaskan hampir seluruh anggota Bomber sudah merampungkan proses verifikasi. Sehingga, hal itu semakin memudahkan para anggotanya dalam mendapatkan tiket di setiap laga kandang tim Maung Bandung.

“Ada insyaallah, ada. Karena semua anggota bomber sudah melakukan verifikasi untuk mendapatkan tiket,” tutupnya.

(RF / Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.