Cara Ambil Nomor Antrean Faskes BPJS Kesehatan Online, Nggak Pake Lama!

[info_penulis_custom]
antrean faskes
(Rey)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menunggu antrean faskes, terutama saat berobat, seringkali menjadi pengalaman yang melelahkan bagi banyak orang. Namun, kini sudah ada layanan pengambilan nomor antrean faskes secara online yang BPJS Kesehatan sediakan, proses ini menjadi lebih praktis dan efisien.

Ali Ghufron Mukti, Direktur Utama BPJS Kesehatan, menyampaikan bahwa peserta BPJS Kesehatan kini dapat mengakses informasi mengenai antrean secara online dari rumah. Hal ini tentunya tidak akan menghabiskan waktu berjam-jam dalam antrian di faskes.

Dengan demikian, pasien dapat mengetahui kapan pelayanan akan diberikan. Dengan adanya nomor urut mereka dalam antrian online di faskes maka bisa membantu mereka untuk menghemat waktu.

Setelah mendapatkan nomor antrean, pasien hanya perlu datang ke faskes yang telah mereka pilih sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Dengan demikian, mereka tidak perlu lagi menunggu antrian yang panjang di tempat pelayanan kesehatan.

Berikut ini adalah dua cara untuk mengambil nomor antrean faskes BPJS Kesehatan secara online:

Via Mobile JKN

  • Unduh dan buka aplikasi Mobile JKN.
  • Login menggunakan nomor kartu BPJS Kesehatan atau NIK KTP dan password.
  • Pilih menu Pendaftaran Pelayanan.
  • Pilih Faskes Tingkat Pertama.
  • Pilih poli yang akan kamu tuju serta hari dan waktu kunjungan.
  • Isi keluhan penyakit.
  • Pilih Daftar Pelayanan.
  • Peserta akan mendapatkan nomor antrean faskes BPJS Kesehatan.
  • Datanglah ke faskes pilihan sesuai hari dan waktu kunjungan.
  • Setibanya di sana, tunjukkan nomor antrean BPJS Kesehatan kepada petugas dan tunggu hingga dipanggil sesuai nomor antrean.

Via Website

  • Buka laman antrean.bpjs-kesehatan.go.id.
  • Login dengan memasukkan username dan password.
  • Isi captcha, lalu klik Login.
  • Masuk ke halaman Dashboard, klik Console Box.
  • Klik BPJS.
  • Isi NIK KTP atau nomor kartu BPJS.
  • Pilih poli dan dokter.
  • Klik Lanjutkan.
  • Nomor antrean BPJS Kesehatan akan keluar secara otomatis.
  • Cetak nomor antrean faskes BPJS untuk dibawa ke faskes guna mendapat layanan kesehatan.

BACA JUGA: Cara Daftar Antrean Faskes BPJS Kesehatan via Website, Gampang Banget!

Dengan adanya layanan pengambilan nomor antrean faskes secara online ini, diharapkan dapat membantu para peserta BPJS Kesehatan untuk menghemat waktu dan tenaga serta memberikan pengalaman berobat yang lebih nyaman dan efisien. Selamat mencoba, semoga bermanfaat!

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.