Daftar Diskon Tarif Tol dari Jawa hingga Sumatera

[info_penulis_custom]
diskon tol
(PT. Hutama Karya)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemerintah akan memberikan potongan tarif (diskon) tol sebesar 20 persen dalam rangka menyambut momen Idul Fitri 1446 H.

Tujuan diterapkan kebijakan ini,  guna membantu kelancaran arus mudik dan balik serta meringankan beban masyarakat selama periode Lebaran. Presiden Prabowo telah mendorong adanya kebijakan ini sebagai upaya mendukung mobilitas masyarakat.

Pernyataan itu, disampaikan oleh Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo dalam Rapat Kerja Komisi V bersama Kementerian PU, Kementerian Perhubungan, Kepala BMKG, dan Kepala Basarnas di Kompleks DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa (11/3/2025).

Dody menambahkan, pihaknya juga akan mengoperasikan beberapa ruas tol tanpa tarif tambahan serta memperluas fasilitas TIP (rest area) untuk mendukung kenyamanan pemudik.

“Sesuai arahan Bapak Presiden, kami telah bekerja sama dengan BUJT untuk memberlakukan diskon tarif tol sebesar 20% pada 17 ruas tol di seluruh Indonesia,” ujar Dody dalam keterangannya, dikutip pada Jumat (14/3/2025).

Detail Diskon Tarif Tol

Staf Ahli Menteri PU Bidang Hubungan Antar Lembaga Triono Junoasmono menuturkan, potongan tarif tol akan berlaku untuk ruas tol di wilayah Trans Jawa-Sumatera.

“Dalam menyambut Ramadan dan Idul Fitri 1446 H, beberapa ruas tol akan difungsionalkan. Diskon tarif tol sebesar 20% saat ini sedang dikoordinasikan. Sampai saat ini, telah terkonfirmasi bahwa diskon berlaku untuk 17 ruas tol yang terdiri dari 10 ruas di Jawa dan 7 ruas di Sumatera,” jelasnya.

BACA JUGA:

Daftar Diskon dan Promo Kereta Api, Pesawat, Tol dan Penyeberangan Mudik Lebaran 2025

Esemka Promo, Tawarkan Diskon Mobil Bima 1.3 dengan Harga Mulai Rp110 Juta

Adapun jadwal teknis dan waktu diskon tarif tol, antara lain:

  1. Arus Mudik: Senin, 24 Maret – Jumat, 28 Maret 2025, mulai pukul 05.00 WIB.
  2. Arus Balik: Selasa, 8 April – Kamis, 10 April 2025.

Ruas Tol 

Berikut daftar ruas tol yang akan mendapatkan diskon tarif sebesar 20 persen, meliputi:

1. Ruas Tol di Pulau Jawa (10 Ruas)

  1. Tol Jakarta – Cikampek
  2. Tol Mohammed bin Zayed (MBZ)
  3. Tol Cikampek – Palimanan
  4. Tol Palimanan – Kanci
  5. Tol Kanci – Pejagan
  6. Tol Pejagan – Pemalang
  7. Tol Tangerang – Merak
  8. Tol Pemalang – Batang
  9. Tol Batang – Semarang
  10. Tol Semarang ABC

2. Ruas Tol di Pulau Sumatera (7 Ruas)

  1. Tol Indrapura – Kisaran (Inkis)
  2. Tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat (Segmen Tebing Tinggi – Sinaksak / Kutepat)
  3. Tol Pekanbaru – Dumai (Permai)
  4. Tol Indralaya – Prabumulih
  5. Tol Kayuagung – Palembang
  6. Tol Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayuagung (Terpeka)
  7. Tol Bakauheni – Terbanggi Besar (Bakter)

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.