Daftar Merek Motor Ramaikan GIIAS Surabaya 2024, Catat Cara Beli Tiket!

[info_penulis_custom]
GIIAS Surabaya 2024
(Dok.GIIAS)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

SURABYA, TEROPONGMEDIA.ID — Gelaran GIIAS Surabaya 2024 akan segera hadir di Grand City Convex Surabaya, Jawa Timur, mulai 28 Agustus hingga 1 September.

Pameran otomotif ini merupakan bagian dari rangkaian “GIIAS The Series” yang berlangsung di empat kota besar di seluruh Indonesia.

Brand Otomotif yang Memeriahkan GIIAS Surabaya 2024

 

View this post on Instagram

 

A post shared by GIIAS SURABAYA (@giias_surabaya)

Gelaran GIIAS Surabaya akan menampilkan  sepuluh merek sepeda motor dari berbagai kategori. Merek-merek terkenal seperti Aprilia, Moto Guzzi, Piaggio, Royal Enfield dan Vespa akan memamerkan kendaraan berbahan bakar bensin.

BACA JUGA: Hyundai Catatkan 3.606 Unit Penjualan di GIIAS 2024, Terlaris Bukan Stargazer

Kemudian, beberapa merek motor listrik juga akan hadir, termasuk Alva, Kupprum, Volta, Polytron dan United E-Motor. Beberapa lainnya  bahkan akan menandai debut mereka di ajang GIIAS Surabaya.

Project Director GIIAS 2024, Sri Vista Limbong menyatakan, kehadiran merek tersebut berharap dapat memberikan pengalaman baru bagi pengunjung.

Selain itu, pengunjung berkesempatan untuk mencoba puluhan model sepeda motor melalui area test ride pada area outdoor Grand City Convex.

Area ini memungkinkan para pengunjung untuk merasakan langsung performa, kenyamanan dan mencoba fitur-fitur canggih dari sepeda motor sebelum memutuskan membeli.

Sri Vista Limbong menambahkan, “Kami berkomitmen untuk menyediakan platform terbaik bagi penggemar otomotif untuk mengeksplorasi inovasi terbaru dan merasakan sendiri kualitas produk yang ada.”

Tiket dan Pembelian

Bagi para pengunjung yang ingin menghadiri acara ini, tiket dapat dibeli secara online melalui aplikasi Auto360. Harga tiket untuk weekdays (Rabu-Jumat) adalah Rp25.000,  serta weekends (Sabtu-Minggu) harganya Rp40.000.

Tiket juga tersedia untuk dibeli langsung di lokasi pada lantai 3 dan mezzanine floor lantai 1 Grand City Convex dengan harga Rp35.000 untuk weekdays dan Rp50.000 untuk weekends.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!

3

7 Cara Menghentikan Langganan Pembayaran Otomatis pada Google Play, Ponsel dan Web

4

Cara Menggunakan Ice Liker, Gampang Banget!

5

Link Nonton Film Bad Boys: Ride or Die Sub Indo Anti Ngantri!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.