Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas

[info_penulis_custom]
Klasemen PSBS Biak
(Instagarm PSBS Biak)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

SOLO, TEROPONGMEDIA.ID — Menutup pekan ke-11 Liga 1 2024/2025, PSBS Biak menuai hasil manis, bahkan masuk 10 besar, menempati posisi ke-9 klasemen sementara dengan perolehan 18 poin.

Meski sebagai tim debutan di kasta tertinggi kompetisi sepakbola Indonesia, tetapi PSBS Biak mampu menunjukkan performanya yang semakin impresif.

PSBS Biak yang berjuluk Tim Badai Pasifik ini membuktikan bahwa timnya bukan sekadar pelengkap kompetisi, walaupun sempat terseok-seok di awal musim.

PSBS sempat menelan tiga kekalahan beruntun, yang kemudian mampu bangkit dengan konsistensi luar biasa.

Selama bergulirnya kompetisi musim ini tim berhasil meraih enam kemenangan dan lima kekalahan.

Selain itu di sektor produktivitas, PSBS telah mencetak 14 gol, meski lini pertahanan sudah 15 kali kebobolan.

Pelatih PSBS, Emral Abus, tidak dapat menyembunyikan rasa syukurnya atas perjuangan tim hingga sejauh ini. Ia mengungkapkan, hasil gemilang ini adalah buah dari kerja keras dan semangat juang seluruh pemain.

Dengan performa yang terus membaik, tim siap menjadi ancaman serius bagi tim-tim papan atas lainnya di BRI Liga 1 2024/25.

BACA JUGA: Nadeo Argawinata: Persib Gaya Bermainnya Juga Yang Selalu Pragmatis

Terbaru, tim mencatat kemenangan tipis 1-0 atas PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo, Jumat (22/11) lalu. Emral Abus mengapresiasi mental pemainnya yang terus bekerja keras dan bermain sesuai rencana.

“Bisa memenangkan pertandingan di kandang lawan cukup berat rasanya bahwa PSS adalah tim yang kuat walaupun berada di posisi ke-14, tetapi sangat susah mengalahkan mereka,” kata Emral, mengutip laman LIB.

“Namun anak-anak berjuang mati-matian sesuai apa yang diskemakan pada latihan dan mereka bawakan di pertandingan, mereka memiliki semangat juang yang luar biasa untuk memenangkan pertandingan,” imbuhnya.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!

3

7 Cara Menghentikan Langganan Pembayaran Otomatis pada Google Play, Ponsel dan Web

4

Cara Menggunakan Ice Liker, Gampang Banget!

5

Link Nonton Film Bad Boys: Ride or Die Sub Indo Anti Ngantri!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.