Deretan Merek Otomotif yang Rilis di GIIAS 2023

[info_penulis_custom]
GIIAS 2023
(Tangkapan layar Indonesiaautoshow)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: GIIAS 2023 merupakan pameran otomotif skala internasional. Acara ini akan berlangsung mulai dari tanggal 10 hingga 20 Agustus 2023 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang. Konferensi pers GIIAS 2023 pada 13 Juli 2023 lalu telah memberikan bocoran menarik mengenai sejumlah merek otomotif yang akan menghadirkan produk-produk terbarunya dalam pameran ini.

Merek-Merek Mobil Baru yang Siap Menggebrak

GWM (Great Wall Motor)

Salah satu sorotan utama pada GIIAS 2023 adalah kehadiran GWM, pabrikan otomotif asal China yang menguasai pangsa pasar global. GWM akan memperkenalkan sub-brand unggulannya, yaito Haval, Tank, dan Ora. Inovasi dan teknologi canggih dari GWM akan menjadi daya tarik utama bagi para pengunjung pameran.

Neta

Merek otomotif China lainnya yang patut kamu nantikan adalah Neta. Dengan reputasi sebagai perusahaan yang mengusung inovasi, Neta terkenal akan membawa produk-produk revolusioner ke GIIAS 2023. Keberanian mereka dalam mendefinisikan ulang tren otomotif membuat Neta menjadi pabrikan yang perlu diperhatikan.

Merek Otomotif Terkemuka

Selain merek-merek di atas, GIIAS 2023 juga akan menjadi panggung bagi sejumlah pabrikan terkemuka lainnya yang ingin memukau audiensnya. Merek-merek terkenal seperti Chery, Toyota, Honda, KIA, Lexus, Daihatsu, MG, Mercedes-Benz, Mitsubishi Fuso, Mitsubishi Motors, Subaru, dan Volvo akan turut meramaikan pameran ini.

BACA JUGA: Informasi Lokasi Parkir dan Transportasi Alternatif ke GIIAS 2023

Keberagaman Kendaraan

Merek Kendaraan Penumpang

GIIAS 2023 tak hanya menghadirkan merek-merek terkemuka, tapi juga beragam jenis kendaraan yang memanjakan para pecinta otomotif. Kendaraan penumpang terdiri dari berbagai merek seperti Audi, BMW, Citroen, Haval, Honda, Hyundai, KIA, Mazda, Nissan, Porsche, Subaru, Toyota, Volkswagen, dan lain-lain.

Kendaraan Komersial

Selain kendaraan penumpang, terdapat kendaraan komersial dari merek-merek seperti Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, Toyota Komersial, dan UD Trucks. Keberadaan kendaraan komersial ini menunjukkan komitmen pameran dalam mengakomodasi kebutuhan bisnis di sektor otomotif.

Kendaraan Roda Dua

Bagi penggemar motor, di pameran ini terdapat kendaraan roda dua dari merek-merek seperti Alva, Aprilia, Astra Honda Motor, Benelli, Exotic, Harley-Davidson, Keeway, dan masih banyak lagi. Dari motor klasik hingga motor modern dengan beragam pilihan yang menarik untuk semua kalangan ada di pamran ini.

Dengan deretan merek-merek canggih, dan inovatif yang siap beraksi, GIIAS 2023 akan menjadi acara tak terlupakan bagi para pecinta otomotif dan industri di Indonesia. Tidak hanya sebagai pameran, ini merupakan bukti nyata perkembangan industri otomotif Indonesia dalam skala global.

 

 

(Kaje/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan

4

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

5

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.