Film “Buya Hamka” Rilis pada April 2023 Menyambut Ramadhan

[info_penulis_custom]
buya hamka
(web)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Falcon Pictures dan Starvision mengumumkan rencana merilis film yang diangkat dari kisah hidup Buya Hamka pada 20 April 2023 untuk menyambut momen Ramadhan.

Buya Hamka dikenal sebagai ulama, sastrawan, politikus, dan pahlawan nasional yang banyak berjasa bagi bangsa Indonesia.

Dalam dunia Islam Indonesia, Hamka lahirkan Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan banyak menerbitkan buku-buku dakwah seperti tafsir Al Azhar, Tasawuf Modern, dan Falsafah Hidup. Karya sastra populer Hamka di antaranya novel Merantau ke Deli, Dibawah Lindungan Kabah, dan Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck.

Produser Falcon Pictures, Frederica, mengatakan bahwa hadirnya film Buya Hamka didasarkan pada ketulusan ingin memberikan suguhan yang bermanfaat bagi masyarakat. Film ini akan memberikan inspirasi dan nilai-nilai positif yang dapat diambil sebagai pembelajaran dalam kehidupan sehari-hari.

“Ini adalah bentuk dedikasi kami kepada dunia hiburan Indonesia. Karena film Buya Hamka, bukan hanya menghibur, tapi juga memberikan tuntunan. Kami juga berharap, banyak pelajaran positif yang bisa dipetik usai menonton film ini. Dan momen lebaran merupakan waktu yang pas, untuk menikmati film bersama keluarga,” kata Frederica dalam siaran resminya, Selasa.

Tak hanya itu. Sekjen MUI (Majelis Ulama Indonesia), Buya Amirsyah juga memberikan apresiasi untuk film “Buya Hamka” yang segera tayang di layar lebar tersebut.

“Dalam waktu dekat film Buya Hamka akan tayang di bioskop. Buya Hamka bukan saja seorang ulama, tapi juga filsuf dan sastrawan terkemuka diberbagai negara. Buya Hamka juga menjabat Ketua Majelis Ulama Indonesia pertama dan aktif dalam Muhammadiyah hingga akhir hayatnya,” ungkapnya.

Sementara itu, aktor Vino G Bastian, yang memerankan tokoh Buya Hamka, mengungkapkan tentang bagaimana dirinya sangat berhati-hati saat berperan dalam film ini, terutama pada saat mengucapkan dialog.

“Jadi memang sangat hati-hati sekali sih. Jangan sampai terjebak mendramatisasi tapi lupa dengan faktanya. Satu pengalaman spiritual bukan hanya sebagai pemain film, tapi sebagai manusia. Saya tidak boleh mengeluarkan improvisasi suatu dialog atau apa pun yang pernah diucapkan oleh seorang Buya,” terang Vino.

BACA JUGA: Film “Glo, Kau Cahaya” Angkat Isu Kesehatan Mental Kaum Muda

Selain Vino, film ini juga akan diperankan oleh Laudya Chintya Bella. Dalam film ini, aktris tersebut pun mengungkapkan sempat mengalami kesulitan saat memerankan tokoh Siti Raham, istri dari Buya Hamka.

“Kesulitan sih, iya banget karena dari bahasa juga. Karena kalau bahasa dihafal mudah ya. Tapi ini bahasa buat dialog, sulit ya. Untuk bahasa jadi rasa ke hati connect itu butuh waktu yang panjang. Sementara aku reading hanya sekitar 20 hari dan menurut aku kalau bisa milih pilih please, satu bulan lagi readingnya,” kata Bella.

Selain itu, menurut dia, kesulitan lainnya adalah harus memperdalam pengetahuan dengan memperbanyak literasi dan riset tentang Hamka dan hubungannya dengan Siti Raham.

Selain Vino G Bastian dan Laudya Chintya Bella, film yang akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 20 April 2023 ini, juga diperankan oleh Desy Ratnasari, Donny Damara, Reza Rahadian, Ayu Laksmi, Anjasmara, Marthino Lio, Reybong dan Mawar De Jongh.

Selain itu, juga hadir Mathias Muchus Verdi Solaeman, Teuku Rifnu Wikana, Ben Kasyafani, Wafda Lubis, Ferry Salim, Donny Kesuma, Cok Simbara, Roy Sungkono, Yoriko Angeline, Ajil Ditto, Zayyan Sakha, dan Yoga Pratama.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.