Gegara Dinsos Kabupaten Bandung, Pemprov Jabar Beri Bantuan Panti ODGJ Cilacap

[info_penulis_custom]
panti ODGJ Cilacap
Dinsos Jabar kirimkan bantuan makanan dan uang ke sebuah panti ODGJ di Cilacap, Jawa Tengah. (Foto: Diskominfo Jabar)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sehari setelah video viral soal keluhan pimpinan panti ODGJ Cilacap, Jawa Tengah mengunggah videonya, Pemprov Jabar langsung mengirimkan bantuan.

Kepala Dinas Sosial Jabar, Ida Wahida Hidayati menegaskan, pihaknya langsung merespons keluhan pengelola panti rehabilitasi orang dengan gangguan jiwa atau ODGJ tersebut.

Bantuan yang disalurkan, kata Ida, berupa pangan dan sejumlah dana.

“Petugas Dinas Sosial Pemprov Jabar langsung ke Cilacap untuk memberikan bantuan pangan dan bantuan tunai,” kata Ida di Bandung, Minggu (3/12/2023).

Ida mengatakan, sebelumnya Dinas Sosial Kabupaten Bandung, Jabar, mengirim beberapa ODGJ ke panti tersebut yang dipimpin oleh Jasono.

Hal itu diketahui berdasarkan keterangan melalui pesan WA dari pimpinan panti.

Ida pun langsung berkoordinasi dengan Dinsos Kabupaten Bandung yang memang sudah lama bekerja sama dengan panti tersebut.

“Dan mengakui yang dititipkan ke sana sebanyak 40 orang, kebanyakan tidak diketahui keberadaan keluarganya atau istilahnya Mr. X,” jelas Ida.

Ida menambahkan, saat ini Dinsos Kabupaten Bandung sedang berkoordinasi dengan pihak panti untuk menemukan solusinya.

BACA JUGA:Viral, Pria Diduga ODGJ Hadang Pemotor dan Membahayakan

Dinsos Kabupaten Bandung pun rencananya akan menjemput pulang pasien di Cilacap itu.

Rencananya, para pasien ODGJ akan ditempatkan sementara di UPTD Dinsos Kabupaten Bandung di Baleendah.

“Sambil terus mengupayakan reunifikasi,” tambah Ida.

Sebelumnya beredar video keluhan dari pimpinan panti rehabilitasi Gangguan Jiwa dan Narkoba Tanbihul Ghofirin Cilacap yang dibuat 2 Desember 2023.

Dalam video berdurasi 5 menit 17 detik itu, sang pimpinan mengeluhkan dengan tidak adanya bantuan dana dari Dinsos Kabupaten Bandung.

Padahal sembilan bulan lalu pihak Dinsos Kabupaten Bandung menitipkan 40 ODGJ ke pantinya untuk direhabilitasi.

Pimpinan panti ODGJ itu memohon perhatian dari Dinsos Kabupaten Bandung dan juga menyebut Penjabat Gubernur Jabar dalam videonya tersebut.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.