Generasi 7 Mitsubishi Pajero Bakal Usung Mesin Hybrid, Kapan Rilis?

[info_penulis_custom]
mitsubishi pajero
Ilustrasi (Mitsubishi)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pabrikan otomotif asal Jepang, Mitsubishi kini tengah bersiap untuk merilis generasi terbaru Sport Utility Vehicle (SUV)  legendaris mereka, Pajero dengan mesin hybrid.

Rencananya, generasi kelima dari mobil SUV ini akan membuat debutnya pada tahun 2027, membawa sejumlah ubahan yang menarik dan sangat berbeda dari model sebelumnya.

Debut Mitsubishi Pajero Hybrid

mitsubishi pajero
Ilustrasi (Mitsubishi)

BACA JUGA: Bedah Mesin Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Hybrid, Torsi Ngeri!

Memuat CarExpert, Mitsubishi Pajero generasi terbaru akan menggunakan platform yang sama dengan Outlander plug-in hybrid (PHEV). Dimensinya pun mengalami perubahan yang cukup mencolok, dengan panjang 4.900 mm, lebar 1.900 mm, dan tinggi 1.850 mm. Artinya, Pajero generasi baru ini akan lebih tinggi 50 mm dari generasi sebelumnya, memberikan sentuhan modern dan tangguh.

Perubahan Platform

Mitsubishi membuat keputusan berani dengan meninggalkan platform body-on-frame Triton yang sebelumnya digunakan. Generasi terbaru Pajero akan beralih ke platform unibody, sebuah langkah yang telah dilakukan pada dua generasi terakhir Pajero. Perubahan ini diharapkan memberikan kombinasi yang optimal antara kenyamanan berkendara dan kekokohan struktural.

Mitsubishi juga tidak lupa memperbarui spesifikasi teknis dari Pajero terbaru ini. SUV ini akan mengusung perbaikan pada powertrain empat silinder PHEV dengan kapasitas 2,4 liter, yang saat ini sudah menjadi andalan pada Outlander. Ini menandai langkah maju dalam menghadirkan performa yang lebih efisien dan ramah lingkungan.

Kabar mengenai kelanjutan Pajero tentu menjadi kejutan dan kabar gembira bagi para pecinta SUV legendaris ini. Sebelumnya, Mitsubishi sempat mengumumkan rencananya untuk menghentikan produksi Pajero setelah tahun 2021. Bahkan, produksi model ini telah dihentikan sejak tahun 2019. Namun, rencana baru ini menunjukkan komitmen Mitsubishi untuk terus mengembangkan dan memberikan inovasi dalam dunia otomotif.

Dengan perubahan signifikan dalam dimensi, platform, dan spesifikasi teknis, Mitsubishi Pajero generasi kelima siap menggebrak pasar SUV. Keputusan untuk menggunakan platform yang sama dengan Outlander PHEV menunjukkan upaya Mitsubishi untuk memanfaatkan teknologi canggih dalam memenuhi tuntutan konsumen modern.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!

3

7 Cara Menghentikan Langganan Pembayaran Otomatis pada Google Play, Ponsel dan Web

4

Cara Menggunakan Ice Liker, Gampang Banget!

5

Link Nonton Film Bad Boys: Ride or Die Sub Indo Anti Ngantri!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.