HUT ke 78 TNI, Presiden Jokowi sebagai Inspektur Upacara

[info_penulis_custom]
HUT ke 78 TNI
Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir sebagai Inspektur Upacara pada HUT ke 78 TNI (Foto: tangkap layar YouTube Puspen TNI)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Dalam Upacara Peringatan HUT ke 78 TNI, Kamis 5 Oktober 2023, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) hadir sebagai inspektur upacara, di Monumen Nasional (Monas), Jakarta.

Upacara HUT ke-78 TNI dimulai sekitar pukul 07.30 WIB, yang ditandai dengan peniupan terompet.

Acara pokok dari upacara HUT ke 78 TNI dimulai pada pukul 08.00 hingga 08.36 WIB.

Presiden Jokowi tiba di lokasi upacara didampingi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo pada pukul 07.58 WIB.

Wakil Presiden Ma’ruf Amin yang juga didampingi istri Wury Ma’ruf Amin memasuki tempat upacara mengikuti Presiden.

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo turut mendampingi Presiden dan Wapres.

BACA JUGA: TNI Siap Merayakan HUT ke 78, Libatkan 4.630 Personel

Peringatan HUT TNI pada tahun ini mengangkat tema “TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju”.

Jokowi naik mimbar upacara pada pukul 08.04 WIB dengan didampingi Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono dan para kepala staf angkatan tiga matra.

Kemudian, Jokowi naik ke tank Korps Marinir untuk memeriksa pasukan upacara. Prosesi upacara dilanjutkan dengan mengheningkan cipta.

Bertindak selaku Komandan Upacara dalam upacara peringatan HUT ke-78 TNI adalah Mayjen TNI Choirul Anam yang saat ini menjabat Pangdiv Infanteri 3/Kostrad.

Atraksi Udara

Dihimpun dari berbagai sumber, TNI akan melakukan atraksi udara, di mana sebanyak 78 anggota TNI akan terjun payung di Monas.

Mereka tersebut akan menyerahkan buket bunga kepada Ibu Negara Iriana Jokowi.

Perayaan HUT ke-78 TNI akan dilanjutkan dengan demo udara atau flypast.

Delapan helikopter dari tiga matra TNI akan mengibarkan bendera Merah Putih raksasa di langit Monas dan Istana Kepresidenan.

Kemudian jet-jet tempur TNI bakal melintas di langit istana.

Berikut beberapa jenis pesawat yang diterjunkan dalam atraksi udara tersebut:

  1. CN 235/295 TNI AU dan TNI AL;
  2. C 130 J/H/HS/L- 100;
  3. T50i.

Sedangkan 7 unit pesawat jet tempur F-16 melakukan manuver boomburst di langit istana.

Sebelum acara peringatan HUT ke-78 TNI ditutup, Presiden Jokowi akan menyaksikan defile alutsista TNI.

Presiden juga akan meninjau kesiapan persenjataan yang dimiliki angkatan bersenjata Indonesia.

TNI menerjunkan 4.630 personel pasukan dan 130 Alutsista pada acara hari ini.

Asisten Personel (Aspers) Panglima TNI Marsekal Muda (Marsda) Arif Widianto menyebut perayaan HUT TNI tahun ini mengangkat tema “Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju”.

BACA JUGA: Tegas! Aksi Anggota TNI Usir ASN Manja saat Upacara HUT RI ke-78

“Ini menandakan bahwa TNI sebagai salah satu pengawal pertahanan dan tentunya tergabung dalam matra darat, laut, dan udara yang selalu kokoh dan kuat, dan akan selalu setia pada bangsa dan NKRI,” ungkap Arif di Monas, Jakarta, Selasa (2/10/2023).

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.