Imbas Banjir Semarang, Terjadi Keterlambatan hingga Pembatalan Kereta

[info_penulis_custom]
Banjir Semarang
Imbas Banjir Semarang, Keterlambatan hingga Pembatalan Kereta Terjadi (dok. KAI)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

SEMARANG,TM.ID: Sejumlah perjalanan kereta jalur Pantura mengalami keterlambatan, hingga pembatalan imbas banjir di wilayah Semarang.

“Per Kamis 04.30, PT Kereta Api Indonesia (Persero) membatalkan sejumlah perjalanan kereta, pemberangkatan awal dari Daop 4 Semarang. Serta melaksanakan rekayasa pola operasi bagi perjalanan kereta api lainnya,” kata EVP of Corporate Secretary KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji seperti Teropongmedia kutip dari RRI, Kamis, (14/3/2024).

Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng saat ini tidak melayani naik dan turun penumpang. Kondisi ini akan berlangsung, hingga banjir dapat teratasi.

Raden menyampaikan permohonan maaf atas pembatalan kereta-kereta tersebut. Ia memastikan, para calon penumpang yang telah memiliki tiket, bisa membatalkan tiket di loket stasiun.

BACA JUGA: Palabuhanratu Diterjang Banjir Rob, Ratusan Warga Terdampak

Pengembalian tiket diberikan penuh, tanpa potongan sepeser pun. “Bea akan dikembalikan 100 persen di luar bea pesan,” ujar Raden.

Pembatalan dapat dilakukan hingga 7 hari, setelah jadwal keberangkatan yang tertera pada tiket. Adapun untuk syarat dan detail ketentuan, masyarakat dapat menanyakan kepada pihak KAI.

“Hubungi Customer Service di Stasiun, Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp KAI121 di 081112111121. Atau email cs@kai.id, atau media sosial KAI121,” ucapnya.

Selain itu, tambahnya, KAI juga melakukan rekayasa pola operasi jalan memutar ke jalur selatan, untuk beberapa KA. Rekayasa pola operasi jalan memutar bagi KA-KA tersebut untuk mengurangi dampak kelambatan lebih banyak lagi.

“KAI memberikan service recovery kepada penumpang yang terdampak kelambatan tinggi perjalanan KA akibat banjir tersebut. Berupa minuman, makanan ringan, dan makanan berat,” katanya.

KAI menyiapkan petugas yang bersiaga di titik-titik banjir untuk memastikan keselamatan dan menyiapkan material yang diperlukan. Hal ini untuk normalisasi jalur, agar bisa dilalui kereta api.

 

Berikut daftar KA yang dibatalkan pada pagi ini:

1. KA Ambarawa Ekspres relasi Semarang Poncol-Surabaya pasarturi.

2. KA Blora Jaya relasi Cepu-Semarang Poncol.

3. KA Kedungsepur relasi Semarang Poncol-Ngrombo.

4. KA Banyubiru relasi Semarang Tawang Bank Jateng-Solo Balapan.

 

Adapun daftar KA yang terdampak rekayasa pola operasi jalan memutar yaitu:

1. KA Pandalungan sebanyak 2 KA

2. KA Argo Bromo Anggrek sebanyak 2 KA

3. KA Majapahit sebanyak 2 KA

4. KA Kertajaya sebanyak 2 KA

5. KA Sembrani

6. KA Brawijaya

7. KA Harina

8. KA Darmawangsa

9. KA Gumarang

10. KA Jayabaya

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.