Jelang Hadapi Persib Bandung, Bernardo Tavares Sebut Persiapan PSM Makassar Berantakan

[info_penulis_custom]
Bernardo Tavares
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares ( Raffy/Teropongmedia.id).
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persiapan PSM Makassar dipastikan tak berjalan maksimal jelang hadapi Persib Bandung dalam lanjutan pekan ke-21 Liga 1 2023/2024. Hal itu disampaikan langsung oleh pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares.

Ia mengatakan alasan berantakannya persiapan PSM Makassar jelang hadapi Persib Bandung ialah kebugaran pemainnya yang tidak berada di level terbaik. Pasalnya, PSM sempat mengalami sejumlah masalah usai berhadapan dengan Haiphong FC di Piala AFC.

Meski di laga tersebut berstatus sebagai tuan rumah, PSM Makassar rupanya mengalami masalah saat hendak berangkat ke Bandung. Masalah itu berupa keterlambatan tim PSM Makassar menuju Bandung karena keberangkatan ke Bandung harus dibagi ke dalam dua kelompok.

Hal itu dirasa Bernardo cukup mengganggu persiapan timnya untuk menghadapi Persib Bandung. Ia berharap manajemen tim PSM bisa lebih memperhatikan hal tersebut, karena memberikan dampak kepada persiapan anak asuhnya.

“Disayangkan persiapan kami tidak sempurna, kami perlu lebih banyak waktu untuk mempersiapkan diri jelang pertandingan. Karena tim lawan memiliki waktu yang lebih ketimbang kami, punya waktu lebih banyak untuk istirahat,” ujar pria asal Portugal itu dalam sesi jumpa pers, Minggu, 3 Desember 2023.

“Pertandingan terakhir kami adalah di Piala AFC dan disayangkan kami terlambat memesan tiket penerbangan. Itu kesalahan yang tidak boleh diulangi lagi. Selain itu, setelah keberangkatan tim kami terpisah, kami harus berlatih di pagi hari kemarin dan seharusnya itu tidak terjadi karena mereka tentu butuh lebih banyak waktu untuk tidur dan istirahat,” imbuhnya.

BACA JUGA: Niat Balas Dendam Persib Bandung ke PSM Makassar Siap Dibayar

Meski persiapan timnya berantakan, Bernardo Tavares memastikan tim Juku Eja akan tetap menunjukan penampilan terbaiknya di hadapan Bobotoh. Apalagi PSM memiliki misi besar untuk menghentikan laju Persib Bandung dalam 13 laga tanpa kekalahan.

“Mereka dalam bentuk terbaiknya dan untuk bisa mendapatkan hasil positif di sini, kami harus menjadi tim yang sangat bagus dalam setiap momen di pertandingan, ketika menguasai maupun tidak, termasuk dalam transisi ke bertahan. Besok kami harus fokus sejak awal hingga akhir,” kata Bernardo.

Demi tampil maksimal di laga tersebut, salah seorang pemain PSM, Victor Mansaray memastikan timnya akan memanfaatkan waktu tersisa dengan beristirahat. Ia berharap upaya yang dilakukan timnya berjalan sesuai rencana demi mendapatkan poin dari kandang lawan.

“Menurut saya persiapan kami luar biasa dan kami sudah cukup beristirahat. Besok kami akan memainkan pertandingan, tentu saja kami datang ke sini untuk bisa mendapatkan poin. Kami sudah siap untuk laga besok dan menjalankan rencana yang sudah disiapkan. Baru setelah pertandingan kami akan tahu bagaimana hasilnya.” tutupnya.

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!

3

7 Cara Menghentikan Langganan Pembayaran Otomatis pada Google Play, Ponsel dan Web

4

Cara Menggunakan Ice Liker, Gampang Banget!

5

Link Nonton Film Bad Boys: Ride or Die Sub Indo Anti Ngantri!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.