Jokowi Ungkap Alasan Kepala dan Wakil Otorita IKN Mundur

[info_penulis_custom]
Jokowi Tegaskan Pelaku Judi Online Tak Dapat Bansos
Presiden Joko Widodo Saat memberikan Keterangan kepada awak media (Dok. Setpres)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya buka suara terkait alasan pengunduran diri Kepala dan Wakil Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN).

Jokowi mengatakan, pengunduran diri Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe karena alasan pribadi.

“Ditanyakan ke bapak Bambang dan pak Donnie. Karena alasannya alasan pribadi,” kata Jokowi dalam keterangannya di IKN, Rabu (5/6/2024).

Ia menyebut, bahwa Bambang telah diberi penugasan baru oleh dirinya untuk memperkuat kerjasama internasional bagi percepatan pembangunan IKN.

“Dan untuk pak Bambang Susantono juga akan kita berikan penugasan baru sebagai utusan khusus untuk kerja sama internasional dalam rangka mempercepat pembangunan IKN. Karena memang pengalaman beliau di internasional kita manfaatkan sebesar-besarnya bagi kebaikan negara,” kata Jokowi.

Jokowi mengklaim tidak ada masalah soal pengunduran diri Bambang dan Dhony. Apalagi, katanya, tidak ada dampak terhadap investasi di IKN.

“Ndak ada, Ndak ada,” kata Jokowi.

Jokowi menyebut bahwa Dhony belum mendapatkan tugas khusus usai mengundurkan diri sebagai Wakil Kepala IKN.

“Belum, kalau Pak Dhony belum,” kata Jokowi.

BACA JUGA: Tolak Tapera, Ribuan Buruh Siap Geruduk Istana Besok!

Sebelumnya, Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara Bambang Susantono dan Wakilnya Dhony Rahajoe mundur dari jabatannya. Hal itu disampaikan secara resmi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno pada hari ini Senin (3/6).

“Ini terkait dengan kepemimpinan di Otoritas IKN

Di beberapa waktu yang lalu bapak presiden menerima surat pengunduran dari pak Dhony selaku wakil kepala Otoritas IKN,” kata Pratikno dalam jumpa pers di Kantor Presiden, Jakarta.

“Kemudian beberapa waktu berikutnya pak presiden juga menerima surat pengunduran diri dari bapak Bambang Susantono sebagai kepala Otoritas IKN,” pungkasnya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.