Kapal Tenggelam di Labuan Bajo, 19 Penumpang Berhasil Evakuasi

[info_penulis_custom]
labuan bajo
(foto: Antara)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

LABUAN BAJO,TM.ID: Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi 19 penumpang kapal wisata KLM Tiana Liveaboard yang tenggelam di Perairan Batu Tiga, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (21/1/2023).

“Tidak ada korban jiwa, tapi ada yang luka-luka, satu WNI dan satu WNA,” kata Koordinator Pos SAR Manggarai Barat, Eddy Suryono usai evakuasi korban kapal tenggelam di Dermaga Labuan Bajo, Sabtu malam.

Dia menjelaskan laporan kejadian kapal diterima pada pukul 15.10 Wita. Dari informasi, kapal itu sedang melintas melewati Perairan Batu Tiga pada trip hari kedua itu. Namun angin kencang mengakibatkan kapal terbalik dan tenggelam.

BACA JUGA: Kebakaran di Kota Padang Hanguskan Puluhan Sepeda Motor

Para penumpang kapal tersebut terdiri atas wisatawan mancanegara sebanyak 10 orang, wisatawan Nusantara sebanyak empat orang, seorang pemandu wisata dan empat orang kru kapal.

Kapal Basarnas yang membawa delapan penumpang kloter pertama tiba di Dermaga Labuan Bajo pukul 17.51 Wita.

Dalam peristiwa ini, seorang wisatawan Nusantara mengalami luka-luka di bagian kaki yang diangkat menggunakan tandu dan segera dimasukkan ke ambulans Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Labuan Bajo.

Saat evakuasi dari kapal Basarnas, raut wajah wisatawan tampak cemas dan gelisah. Seorang wisatawan Nusantara terlihat menangis ketakutan. Sedangkan seorang wisatawan mancanegara tampak menahan airmata.

Selanjutnya kapal kembali mengangkut tujuh penumpang lainnya dan tiba di dermaga pada pukul 19.38 Wita.

Eddy menjelaskan saat kejadian, kapal-kapal kecil wisata dan nelayan lain yang ada di sekitar itu mulai membantu untuk evakuasi penumpang.

Dia juga menyebut pihaknya masih belum mengetahui apakah kapal tersebut merupakan kapal yang sama yang mengalami kecelakaan pada tahun lalu.

“Kapal tenggelam. Ada di tanjung. Nanti dikembalikan ke pemilik kapal (untuk evakuasi kapal),” katanya menjelaskan.

Tim SAR Gabungan terdiri atas Kantor Pos SAR Manggarai Barat, Polairud Polres Manggarai Barat, Lanal dan KKP Labuan Bajo.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.