Kejadian Tak Enak Timpa Hanung Bramantyo saat Liburan di Jepang

[info_penulis_custom]
Hanung Bramantyo
Hanung Bramantyo (foto: Instagram @hanungbramantyo)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sutradara film, Hanung Bramantyo  harus mengalami kejadian yang kurang menyenangkan saat liburan bersama keluarga di Jepang. Kejadian tersebut,  ia ungkap melalui unggahan terbarunya di Instagram.

Sebelumnya, Hanung mengalami insiden tertimpa motor gede sehingga kakinya mengalami luka.

Meskipun kondisinya sudah membaik, Hanung mengungkapkan bahwa kakinya kembali membengkak saat perjalanan panjang menuju Jepang.

BACA JUGA: Fakta Penembakan Pelaku Artis di Jatinegara, Pistol Dibuang ke Ciliwung

Dalam unggahan tersebut, Hanung membagikan fotonya bersama Zaskia Adya Mecca dan putra mereka. Namun, yang menarik perhatian adalah Hanung terlihat menggunakan kursi roda. Hal ini terkait dengan kondisi kakinya yang kembali membengkak sebelum berlibur.

“Kirain setelah 2 bulan recovery, kaki udah pulih. Ternyata pas perjalanan ke Jepang selama 7 jam di pesawat, dengan kaki menjulur ke bawah, malah membengkak,” tulis Hanung.

BACA JUGA : Nikita Mirzani ‘Selesai’ dengan Rizky Irmansyah, Putus?

Akibatnya, Hanung harus menggunakan kursi roda selama liburan di Jepang. Ia merasa bahwa posisi kaki yang seharusnya tetap sejajar dengan badan tidak dapat dilakukan saat berada di pesawat kelas ekonomi.

“Harusnya kaki tetap, nangkring sejajar sama badan, yang mana, hal itu jelas gak mungkin dilakukan kalo di pesawat klas ekonomi. Alhasil, trip kali ini harus rela kayak opa-opa, duduk di kursi roda,” tulisnya.

Hanung Bramantyo mengungkapkan bahwa ia harus bersabar dan tidak boleh melakukan aktivitas berlebihan selama 3 bulan ke depan. Meskipun mengalami kendala ini, Hanung tetap berusaha menikmati liburannya bersama keluarga di Jepang.

“Ugh, emang kudu sabar dulu. Nda bole pecicilan sanpai genap 3 bulan,” pungkasnya.

(Hafidah/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.