Kemendikbud Buka 40.541 Formasi CPNS, Ini Cara Daftarnya!

[info_penulis_custom]
cpns kemendikbud 2024
(Universitas Muhammadiyah Surabaya)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) akan membuka pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) pada bulan Agustus 2024.

Dalam pengumuman yang disampaikan oleh Menteri PANRB, Abdullah Azwar Anas, sebanyak 40.541 formasi CASN telah ditetapkan untuk Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) tahun 2024.

Formasi ini terdiri dari 15.462 posisi PNS dan 25.079 posisi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Penuntasan Tenaga Non-ASN/Honorer

Pembukaan formasi CASN ini menjadi bagian dari upaya pemerintah untuk menuntaskan masalah tenaga non-ASN atau honorer di Kemendikbudristek. Menteri PANRB menekankan bahwa formasi ini tidak hanya fokus pada penyelesaian status tenaga honorer, tetapi juga mencakup formasi luas di dunia pendidikan yang tersebar di berbagai Pemerintah Daerah.

Sesuai dengan arahan Presiden, formasi CASN 2024 di Kemendikbudristek akan lebih optimal untuk posisi dosen atau pengajar di perguruan tinggi.

Jadwal Penting Seleksi CASN 2024

Proses seleksi CASN 2024 akan dimulai pada tanggal 20 Agustus 2024 dan berakhir pada 21 Februari 2025. Berikut adalah rincian jadwal seleksi CASN yang harus kamu tahu:

1. Pendaftaran Seleksi

Pendaftaran seleksi akan buka mulai tanggal 20 Agustus hingga 6 September 2024. Para calon peserta segera mendaftar sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

2. Seleksi Administrasi

Proses seleksi administrasi akan berlangsung dari tanggal 20 Agustus hingga 13 September 2024. Hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada 14-17 September 2024.

3. Masa Sanggah dan Konfirmasi SKD

Peserta yang tidak lolos seleksi administrasi dapat mengajukan sanggahan pada 18-20 September 2024. Jawaban atas sanggahan akan diberikan pada 18-22 September 2024.

Pada saat yang sama, peserta yang lolos harus mengonfirmasi penggunaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Tahun Anggaran 2023 pada 18-28 September 2024.

4. Pengumuman dan Pelaksanaan SKD

Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat pelaksanaan SKD pada 9-15 Oktober 2024. SKD sendiri dari 16 Oktober hingga 14 November 2024.

5. Pengolahan dan Pengumuman Hasil SKD

Pengolahan nilai SKD akan berlangsung dari 23 Oktober hingga 16 November 2024, dan hasil SKD pada 17-19 November 2024.

6. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)

Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) untuk CPNS Non-CAT dari 20 November hingga 17 Desember 2024. Pemetaan titik lokasi SKB dengan CAT pada 20-22 November 2024, diikuti dengan pemilihan titik lokasi oleh peserta seleksi pada 23-25 November 2024.

7. Pengumuman Hasil Akhir dan Pengisian DRH NIP CPNS

Hasil akhir CPNS akan diumumkan pada 5-12 Januari 2025. Peserta lolos harus mengisi Daftar Riwayat Hidup (DRH) Nomor Induk Pegawai (NIP) CPNS mulai 23 Januari hingga 21 Februari 2025.

8. Usul Penetapan NIP CPNS

Proses usul penetapan NIP CPNS dari 22 Februari hingga 23 Maret 2025. Tahap ini merupakan tahap akhir dari keseluruhan rangkaian proses seleksi CASN 2024.

BACA JUGA: Begini Cara Cek Formasi CPNS Kemenag 2024

Formasi CASN yang dialokasikan untuk Kemendikbudristek pada tahun 2024 lebih dari 40.000 formasi. Dengan alokasi formasi yang lebih besar untuk posisi dosen, pemerintah juga berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.