Kemenpora Cetuskan Program Gerakan Indonesia Bugar: Pembentukan Bibit Atlet Sejak Usia Dini

[info_penulis_custom]
Program Gerakan Indonesia Bugar
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo. (Foto: Kemenpora RI)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Dito Ariotedjo menggagas program Gerakan Indonesia Bugar.

Presiden RI Prabowo Subianto memberi arahan terkait Gerakan Indonesia Bugar ini yang harus dilakukan secara masif sejak usia Sekolah Dasar (SD).

“Terkait saya diundang hari ini adalah, bagaimana Presiden Prabowo memantau update perkembangan program yang dijalankan Kemenpora, khususnya kita akan meluncurkan gerakan Indonesia Bugar bersama Kementerian Pendidikan,” kata Menpora Dito, di Istana Merdeka, Jakarta, mengutip keterangan resmi Kemenpora RI, Selasa (10/12/2024).

Menurutnya,Gerakan Indonesia Bugar diminta Presiden Prabowo harus dimulai dari usia dini. Untuk mewujudkannya, jam olahraga ekstrakurikuler olahraga anak akan ditambah, minimal satu jam sehari.

“Dan juga gerakan dasar senam di sekolah akan dikembalikan juga,” ujar Dito.

BACA JUGA: Peran Besar Kemenpora dan PSSI yang Membuat Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024

Menurutnya, presiden sangat menginginkan program tersebut terwujud. Dengan demikian pihaknya telah mengkooordinasikan program prioritas ini ke Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen).

Terkait olahraga apa yang akan dimasifkan tersebut, Menpora Dito menyampaikan akan masih melakukan koordinasi dengan kementerian/lembaga terkait, termasuk gerakan senam untuk anak-anak sekolah.

Untuk senam, terang Dito, akan dipadukan dengan dasar senam gymnastic, olahraga dasar seperti atletik. Tujuannya, bagaimana membentuk bibit-bbit atlet sejak dini dari tingkat pendidikan paling bawah.

“Yang penting program ini memacu siswa dan siswi untuk bergerak dan membudayakan olahraga,” pungkas Dito.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.