Kirab Pemilu 2024 Harus Berdampak dan Lebihi Target di Tahun 2019

[info_penulis_custom]
Kapolri Ingatkan Potensi Gangguan Kamtibmas Pasca Pilkada
Ilustrasi-Tempat Pemungutan Suara (Dok. Perludem)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sebagai bagian dari sosialisasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung menggelar kirab Pemilu 2024. Agendanya akan dilaksanakan di tujuh daerah pemilihan (Dapil) dalam satu pekan.

Ketua KPU Kota Bandung, Suharti mengatakan kalau kirab Pemilu 2024 sudah berlangsung dari tanggal 14 Februari 2023 di tujuh titik terluar Indonesia hingga berakhir di Jakarta, tanggal 25 November 2023.

“Jadi kirab pemilu ini sebenernya sudah berlangsung dari 14 Februari 2023, titik awal dari tujuh titik terluar Indonesia, diantaranya, Aceh, Batam, Kalimantan Utara, Kalimantan Barat, Morotai Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat, dan Papua, dari tujuh titik itu akan finish di Jakarta,” kata Suharti, Kamis (26/10/2023).

BACA JUGA: Ada Kirab Pancasila 9 September 2023, Jalan Asia Afrika Kota Bandung Ditutup Penuh

Suharti juga mengatakan kalau kirab yang yang melalui jalur itu, hampir melawati sebanyak 360 satuan kerja di Indonesia. Sedangkan ketika masuk ke Kota Bandung kirab melalui jalur empat.

“Tujuh jalur itu melewati hampir 360 satker se-Indonesia dan yang masuk ke Kota Bandung ini berasal dari jalur empat yang start awalnya dari Kalimantan Barat,” kata dia.

Ketua KPU Kota Bandung itu menyampaikan kalau kirab Pemilu 2024 akan berkeliling Kota Bandung sesuai dengan urutan dapil yang ada di daerah tersebut, mulai dari dapil satu sampai dapil tujuh.

“Sampai berakhir di Dapil tujuh sebelum nantinya diserahkan ke Cimahi,” begitu kata dia.

BACA JUGA: Tantangan Pemilu 2024 di Tengah Perkembangan AI, Rentan Manipulasi

Sementara itu target yang diinginkan KPU Kota Bandung, melebihi Pemilu 2019 yang sudah mencapai angka 87 persen. Dia ingin Pemilu 2024 bisa mencapai 90 persen.

“Kita sih targetnya ingin lebih dari pemilu 2019, karena 2019 kita sudah di angka 87 persen, maka kita berharap di Pemilu 2024 bisa mencapai 90 persen meskipun target Nasional hanya 79 persen, karena kalau kita mengikuti target 79 persen sebetulnya Pemilu 2019 sudah terlampaui,” ungkapnya.

(Rizky Iman / Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan

4

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.