Lokasi, Harga Tiket dan Keunikan Curug Gerobog Sumedang

[info_penulis_custom]
Wisata Curug Gorobog
Wisata Curug Gorobog. (dok. gmaps)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Curug Gorobog, wisata Sumedang yang masih memancarkan keasrian alam yang menawarkan ketenangan untuk bersantai di akhir pekan.

Fasilitas yang tersedia pun cukup lengkap dan harga tiketnya ramah di kantong.

Artikel ini akan memberikan sejumlah informasi mengenai Curug Gerobog, mulai dari lokasi sampai keunikan yang dapat Anda jadikan sebagai alasan, sebagai salah satu wisata yang harus Anda kunjungi.

Lokasi dan Akses

Curug Gorobog terletak di kaki Gunung Goong, Desa Wisata Citengah, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Pengunjung dapat mengkese wisata ini, melalui Alun-alun Sumedang dengan jarak sekitar 7 km.

Jam Operasional dan Harga Tiket

Curug ini buka setiap hari dan tersedia bahkan selama 24 jam.

Harga tiket masuknya cukup terjangkau, yaitu Rp10.000, dengan tambahan biaya parkir sebesar Rp5.000.

Fasilitas

Meskipun tempat ini masih mempertahankan keasrian alamnya, Curug Gorobog juga lengkap dengan beberapa fasilitas yang memudahkan para pengunjung.

Fasilitas tersebut seperti musala, toilet, gazebo, warung makan dan minuman, tempat duduk, serta area parkir.

Keunikan Curug Gorobog

Yang menjadi daya tarik utama dari Curug Gorobog adalah bentuk air terjunnya yang unik. Berbeda dengan air terjun pada umumnya yang tinggi menjulang, air terjun Gorobog memiliki bentuk bertingkat.

Terdapat 3 tingkat air terjun yang dapat diakses dengan berjalan kaki. Pada tingkat pertama, pengunjung akan menemukan air terjun yang lebih dekat dengan jalur penyusuran dan kolam penampungannya tidak terlalu besar.

Tingkat kedua dapat dicapai dengan menaiki tangga yang terbuat dari tanah dan dilengkapi dengan pegangan dari bambu. Di tingkat ini, pengunjung seringkali berenang atau bermain air.

Sedangkan untuk tingkat ketiga, pengunjung juga perlu menaiki tangga yang tidak terlalu berbeda dari tingkat kedua.

Pemandangan alam yang terjaga dan dirawat di sekitar Curug Gorobog juga menambah daya tarik tempat ini, sehingga pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang pepohonan rindang dan air terjun yang masih alami.

BACA JUGA: Cisoka Eco Green Park Sumedang, Wisata yang Memanjakan Mata

Temukan wisata dengan segala keunikan dan keasrian alamnya di Curug Gerobog saat berkunjung ke daerah Sumedang. Jadi, yuk langsung masukan wisata ini ke dalam daftar liburan Anda.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!

3

7 Cara Menghentikan Langganan Pembayaran Otomatis pada Google Play, Ponsel dan Web

4

Cara Menggunakan Ice Liker, Gampang Banget!

5

Link Nonton Film Bad Boys: Ride or Die Sub Indo Anti Ngantri!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.