Megawati Hangestri Pertiwi Pulang Kampung, Media Korea Soroti Rencana Pernikahan

[info_penulis_custom]
Megawati Hangestri Pertiwi
Rencana Pernikahan Megawati Hangestri Pertiwi (Instagram/@megawatihangestrip)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Nama Megawati Hangestri Pertiwi kembali menjadi sorotan, tak hanya di Tanah Air, tetapi juga di Korea Selatan.

Pemain voli nasional yang akrab disapa Megatron ini baru saja pulang ke Indonesia, dan media Korea MHN Sports menyoroti salah satu alasan personal di balik keputusannya rencana pernikahan dengan kekasihnya, Dio Novandra.

Megawati resmi kembali ke Indonesia pada (10/4/2025). Hanya dua hari setelah laga penentuan gim kelima final Liga Voli Korea antara timnya, Daejeon Red Sparks, melawan Incheon Pink Spiders.

Keputusan ini sekaligus menandai akhir dari kontrak dua tahunnya bersama Red Sparks. Klub yang selama ini membesarkan namanya di kancah internasional.

Meski sempat disebut ingin lebih dekat dengan keluarga sebagai alasan utama kepulangan. Laporan terbaru dari MHN Sports mengungkap ada alasan emosional lain yang tak kalah penting.

Media tersebut mengabarkan bahwa Megawati kembali karena tengah mempersiapkan pernikahan dengan Dio, kekasih yang telah lama mendampingi perjalanannya.

“Mantan penyerang Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi, mengungkapkan salah satu alasan mengapa ia kembali dengan tergesa-gesa,” tulis MHN Sports dalam laporannya.

Kabar ini turut dikonfirmasi oleh bibi Megawati, Ayun Sapta. Dalam kutipan yang beredar, Ayun menyebut bahwa rencana pernikahan akan digelar di kampung halaman Megawati, yakni Jember, Jawa Timur, dan kemungkinan besar akan dilangsungkan di masjid.

BACA JUGA: 

Hengkang dari Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi Gabung Petrokimia Gresik

Megawati Hangestri Pertiwi Langsung Jadi MVP Usai Kembali ke Lapangan

“Tanggalnya belum ditetapkan, tetapi kemungkinan akan segera diumumkan,” ungkap Ayun.

Keputusan Megawati ini sontak mengundang berbagai reaksi dari penggemar voli, baik di Indonesia maupun Korea Selatan.

Banyak yang mendukung langkahnya untuk fokus pada keluarga dan kehidupan pribadi setelah bertahun-tahun merintis karier profesional di luar negeri.

Meski belum kembali merumput di lapangan, Megawati saat ini tercatat sebagai bagian dari tim Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia untuk  babak final four Proliga 2025.

Sayangnya, ia belum tampil dalam dua pertandingan terakhir karena masih dalam tahap pemulihan dari cedera lutut yang dialaminya saat berlaga di final Liga Voli Korea.

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.