Meta Tutup Sementara Akses Threads di Turki, Kenapa?

[info_penulis_custom]
Meta Threads
(Pinterest)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Meta, perusahaan induk Facebook, telah mengumumkan rencana untuk menutup sementara akses Threads di Turki mulai (29/4/2024).

Keputusan ini sebagai tanggapan terhadap perintah interim yang diberlakukan oleh otoritas Turki bulan lalu terkait cara Meta membagikan data antara Threads dan Instagram.

Rekabet Kurumu, otoritas kompetisi Turki, menyimpulkan dalam investigasinya bahwa Meta telah menyalahgunakan posisi dominannya di pasar media sosial. Dengan menggabungkan data pengguna yang membuat profil Threads dengan data dari akun Instagram mereka tanpa memberikan opsi persetujuan.

Regulator Turki menilai bahwa Meta memiliki akumulasi data yang detail dan komprehensif, dan ukuran serta ragam basis penggunanya membuat layanan Meta menarik bagi pengiklan.

Regulator Turki juga menemukan bahwa Meta beroperasi sebagai layanan dasar dan terkait yang memungkinkan perusahaan untuk mentransfer kekuatan dan pengetahuan. Dari satu layanan ke layanan lainnya, serta meningkatkan kekuatan pasarnya, mengitip dari Tech Crunch.

Situasi ini menciptakan hambatan masuk bagi pesaing dan mempersulit akses mereka terhadap pengiklan dan sumber daya keuangan.

BACA JUGA : Meta Uji Coba Fitur Pesan Langsung (DM) di Aplikasi Threads

Meta ungkap ketidaksetujuannya

Meta mengungkapkan ketidaksetujuannya terhadap keputusan interim dari regulator Turki dan menyatakan bahwa mereka yakin telah mematuhi semua persyaratan hukum Turki.

Perusahaan tersebut berencana untuk mengajukan banding terhadap keputusan tersebut. Namun, sebagai tanggapan terhadap perintah interim, Meta akan menutup sementara akses Threads di Turki.

“Kami tidak sepakat dengan perintah interim, kami yakin kami mematuhi semua persyaratan hukum Turki, dan kami akan mengajukan banding,” tulis Meta di blog-nya.

Meskipun menutup sementara akses Threads di Turki, perusahaan berharap dapat menjalin hubungan konstruktif dengan regulator Turki dan segera menghadirkan kembali Threads bagi pengguna di negara tersebut.

Sebelumnya, otoritas Turki telah memberikan denda kepada Meta sebesar 18,6 juta dolar AS pada tahun 2022. Karena menggabungkan data pengguna platform Facebook, Instagram, dan WhatsApp.

Pada Januari 2024, otoritas Turki mengumumkan bahwa mereka akan memberlakukan denda harian sebesar 160 ribu dolar AS jika Meta tidak membayar denda yang ditetapkan sebelumnya.

Meta juga telah menghadapi kritik karena memaksa pengguna Threads untuk membuat akun Instagram agar dapat memiliki profil Threads.

Awalnya, satu-satunya cara untuk menghapus profil Threads adalah dengan menghapus seluruh akun Instagram. Namun, Meta kemudian memperkenalkan mekanisme terpisah bagi pengguna yang ingin menghapus profil Threads.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Strategi Bisnis: Fokus

3

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

4

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.