Nil Maizar Akui PSMS Medan Tidak Beruntung

[info_penulis_custom]
Nil Maizar Akui PSMS Medan Tidak Beruntung
Sandi Sute Berduel Dengan Ichsan Kurniawan. (Dok. PSMS Medan)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih PSMS Medan, Nil Maizar mengaku kecewa atas kekalahan yang didapat timnya saat bertamu ke markas PSKC Cimahi dalam lanjutan pekan pertama Grup 1 Liga 2 2024/2025. Meski begitu Nil Maizar tetap memberi apresiasi atas kerja keras anak asuhnya yang sudah berjuang mendapatkan target.

Nil Maizar mengungkapkan hasil ini memang bukanlah tujuan utama timnya. Sebab, PSMS Medan mengusung target tinggi dalam lawatannya ke markas PSKC Cimahi, yakni meraih kemenangan. Namun sayang target itu gagal didapat dan hasil ini harus menjadi pelajaran bagi skuat Ayam Kinantan.

Sebagai informasi, PSMS Medan kalah dengan skor 1-0 usai Gufroni Al Maruf mampu mengemas peluang menjadi gol pada menit 13′. Laga tersebut digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung pada Minggu sore, 8 September 2024.

“Hari ini hasil tidak bagus ya, dan itu kita kehilangan target. Kita ingin mendapatkan poin hilang, tapi pelatih apresiasi terhadap kinerja pemain yang sudah bekerja selama 2×45 menit.” ujar Nil kepada awak media.

Dilihat dari segi permainan, Nil merasa timnya mampu bermain dengan semangat juang yang tinggi. Hanya, semangat yang tinggi itu belum mampu melahirkan hasil membanggakan dan PSMS Medan memang sedang tidak beruntung pada laga kali ini.

“Memang sepak bola itu ada namanya lucky, kita nggak bisa ngapa-ngapain, dan kita selama babak kedua bisa menguasai permainan tapi gol tidak ada,” tambah Nil..

Termasuk jajaran pemain asing, seperti Fabio Gama, Sebastijan Antic, Juninho Cabral dinilai pelatih asal Payakumbuh itu mampu melampaui ekspektasinya. Namun dari hal lainnya, ia menilai PSMS Medan masih memiliki sejumlah kekurangan yang perlu dievaluasi.

“Kalau hari ini saya pikir sudah sesuai ekspektasi, tapi pasti ada kekurangan dan kelemahan nanti kita perbaiki baik dalam bertahan, pasti,” ujarnya.

BACA JUGA: Usai Jalani Pemusatan Latihan di Solo, PSKC Cimahi Kian Matang Hadapi Liga 2 2024/2025

Hasil ini diharapkan bisa menjadi pelajaran berharga agar PSMS dapat tampil baik di laga selajutnya kontra Persikota Tangerang. Duel tersebut akan digelar di Stadion Benteng Reborn pada Sabtu sore, 14 September 2024.

“Mudah-mudahan melawan Persikota kita akan evaluasi dan kita akan berbuat terbaik buat tim ini.” tutup eks pelatih Dewa United tersebut.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Strategi Bisnis: Fokus

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.