Pengamanan Nataru DKI, 4.041 Personel TNI Polri Disiagakan

[info_penulis_custom]
Kapolda Metro Nataru
Ilustrasi (iStock)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Lebih dari 4ribu personel yang terdiri dari anggota TNI, Polri, dan unsur lainnya siap untuk pengamanan wilayah DKI Jakarta saat perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

“Personel yang kami siapkan 4.041 yang terdiri dari aparat pemerintah, TNI, dan Polri,” ujar Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto di Gedung BPMJ Polda Metro Jaya, seperti dilansir PMJ News, Senin (18/12/2023).

Karyoto mengatakan, Polda Metro Jaya bersama TNI dan stakholder terkait telah melakukan rapat koordinasi tentang ancaman yang mungkin terjadi serta penangannya.

BACA JUGA: Selama Libur Nataru 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis, Berikut Daftar Lengkapnya!

“Dengan cara-cara komunikasi, koordinasi, kolaborasi, dan pembentukan unsur-unsur pelayanan dan pengamanan. Salah satu modal yang luar biasa kita miliki adalah soliditas kami aparat pemerintah, TNI, Polri, dan masyarakat,” jelasnya.

Ia mengungkap, Polda Metro Jaya bakal menjalani operasi Lilin Jaya 2023 menjelang Nataru. Adapun operasi akan dimulai pada tanggal 22 hingga 2 Januari 2024 mendatang.

Lebih lanjut, Karyoto menyebut, konsen pengamanan pada tempat ibadah seperti gereja dan tempat wisata yang ada di DKI Jakarta. Ia juga telah menekankan kerawanan selama Nataru.

“Itu yang menjadi salah satu concern kami tadi, bahwa tempat ibadah ini kan tempat kumpulnya orang banyak. Kapolres yang turun di lapangan langsung sebagai komandan pengamanan objek harus bisa memetakan kerawanannya apa,” terangnya.

Nantinya Kapolres akan memimpin langsung pengamanan yang dilakukan. Terlebih memetakan titik kerawanan di setiap wilayah.

“Kapolres yang turun di lapangan langsung sebagai komandan pengamanan objek harus bisa memetakan kerawanannya apa, yang paling penting kalo di suatu daerah udah bisa kita petakan, kita akan sterilisasi dulu,” pungkasnya.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.