Poltera Sukses Ciptakan Alat Bantu Pembuka Kulit Hewan Kurban

[info_penulis_custom]
Alat Bantu Pembuka Kulit Hewan Kurban
Mahasiswa Poltera (Foto: Dirjen Pendidikan Vokasi).
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Tim mahasiswa dan dosen dari Politeknik Negeri Madura (Poltera) berhasil menciptakan inovasi teknologi tepat guna berupa alat bantu pembuka kulit hewan kurban, khususnya jenis kambing.

Alat ini dirancang untuk memudahkan proses penyembelihan dan pemisahan kulit dari daging, yang sering kali menjadi tantangan bagi petugas atau panitia kurban.

Pengembangan alat bantu ini merupakan bagian dari program Pengabdian Masyarakat (Abdimas) dengan skema hasil Penerapan Produk Unggulan Iptek. Program ini dilaksanakan oleh tim pengabdian masyarakat dari dosen dan mahasiswa Jurusan Rekayasa Mesin dan Industri (JRMI), Prodi D-3 Teknik Mesin Alat Berat, Poltera.

salah satu anggota tim mahasiswa, Ayus Wahyudi, mengatakan,  ide pembuatan alat bantu pembuka kulit hewan kurban muncul dari kendala yang sering dihadapi oleh para petugas kurban.

“Biasanya proses ini cukup lama dan membutuhkan banyak personel untuk menanganinya. Oleh karena itulah, kami mencoba untuk berinovasi dengan mengembangkan alat ini,” ujar Ayus melansir laman Dirjen Pendidikan Vokasi, dikutip, Senin (17/6/2024).

Ayus menambahkan, alat ini dapat mempercepat proses pembukaan kulit, memastikan hasil yang lebih bersih, dan mengurangi risiko kerusakan pada kulit atau daging dengan efisiensi waktu yang lebih cepat.

Alat bantu pembuka kulit hewan kurban ini dirancang dengan konsep teknologi tepat guna yang sederhana namun efektif. Pengembangan alat ini melibatkan kolaborasi antara dosen dan mahasiswa dalam proses desain, pengujian, dan penyempurnaan alat.

Alat bantu ini telah diserahkan oleh pihak Poltera kepada Masjid Agung Assyahied, Kabupaten Sampang, Jawa Timur. Serah terima dilakukan oleh Ketua Tim Pengabdian Masyarakat JRMI, Poltera, Mohammad Anas Fikri kepada Ketua Yayasan Takmir Masjid Agung Assyahied, K.H. Aidul Fitri Zaini di halaman masjid. Dalam acara serah terima ini, turut hadir Direktur Poltera, Laily Ulfiyah, yang juga merupakan bagian dari tim Abdimas JRMI.

BACA JUGA: Gelar Rapat Tahunan, APTVK3 Indonesia Tingkatkan Pendidikan Vokasi K3

Menurut Mohammad Anas Fikri, program Pengabdian Masyarakat tidak hanya berorientasi pada peningkatan nilai tambah peserta didik dan menghasilkan sumber daya manusia terlatih di bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni, tetapi juga harus memberikan dampak positif kepada masyarakat dan menyelesaikan persoalan yang dihadapi.

Sebelum pengembangan alat ini, tim Abdimas JRMI melakukan diskusi dan dialog dengan pengurus takmir Masjid Agung Assyahied untuk mengetahui kebutuhan spesifik dalam kegiatan penyembelihan hewan kurban. Hasil dari diskusi tersebut kemudian dijadikan dasar untuk mengembangkan alat bantu pembuka kulit hewan kurban.

K.H. Aidul Fitri Zaini menyampaikan rasa terima kasih kepada tim Pengabdian Masyarakat Poltera. Menurutnya, alat bantu pembuka kulit hewan kurban sangat dibutuhkan oleh Masjid Agung Assyahied Sampang di setiap kegiatan penyembelihan hewan kurban.

“Ini merupakan alat inovasi pertama di Madura hasil inovasi Poltera Madura yang diserahkan kepada Yayasan Takmir Masjid Agung Assyahied Sampang,” ujar K.H. Aidul Fitri Zaini.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.