Ratusan Napi Mengamuk, Lapas Narkotika Muara Beliti Rusuh, UAS Tertahan 30 Menit di Dalam

[info_penulis_custom]
Ratusan Napi Mengamuk, Lapas Narkotika Muara Beliti Rusuh, UAS Tertahan 30 Menit di Dalam
Ratusan Napi Mengamuk, Lapas Narkotika Muara Beliti Rusuh, UAS Tertahan 30 Menit di Dalam (Instagram (@plg_yedak)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Ratusan warga binaan yang ada di dalam mengamuk melakukan aksi lempar batu. Bahkan, sejumlah ruangan di dalam Lapas alami kerusakan. Kerusuhan terjadi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Muara Beliti di Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, Kamis (8/5/2025) sekitar pukul 09.30 WIB.

Kerusuhan pecah di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, Kamis (8/5/2025).

Dalam insiden ini, para narapidana tidak hanya menguasai seluruh ruangan Lapas, tapi juga menyuarakan keluh kesah mereka melalui pengeras suara.

Baca Juga:

Kerusuhan Penggemar Israel Warnai Pertandingan Prancis-Israel di Stade de France

Rekaman Kerusuhan di Bangladesh Mirip Tragedi 98, Bedanya Pejabat Pemerintah Jadi Sasaran Amuk Massa

Dikutip dari Antara, berdasarkan pantauan di lokasi, warga binaan terdengar berteriak menggunakan pengeras suara dari dalam Lapas.

menyatakan bahwa mereka kerap mengalami penindasan selama menjalani masa hukuman. Kerusuhan terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.

Aparat gabungan dari Batalyon Pelopor B Petanang, Polres Musi Rawas, dan Polres Lubuk Linggau masih berusaha mengendalikan situasi.

Akibat aksi kerusuhan ini ini, sejumlah fasilitas dalam Lapas mengalami kerusakan, termasuk kaca jendela yang pecah.

Polisi yang berusaha masuk untuk mengendalikan situasi sempat mendapat lemparan batu dari dalam.

Suasana semakin mencekam ketika asap mengepul dari dalam Lapas. Aparat pun akhirnya mengambil tindakan tegas dengan menurunkan ratusan personel gabungan dari Polri dan TNI, termasuk kendaraan taktis Brimob dan water cannon.

Gas air mata ditembakkan ke arah dalam Lapas untuk memukul mundur para narapidana.

Dalam kejadian ini, Ustad Abdul Somad juga sempat tertahan selama kurang lebih 30 menit di dalam Lapas. Ia berada di sana dalam rangka memberikan siraman rohani kepada para tahanan.

“Tidak tahu pasti apa penyebabnya, waktu mau ngasih siraman rohani di dalam masjid di dalam Lapas, kemudian ada asap dan langsung ribut-ribut,” ujar UAS. (Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!

3

7 Cara Menghentikan Langganan Pembayaran Otomatis pada Google Play, Ponsel dan Web

4

Cara Menggunakan Ice Liker, Gampang Banget!

5

Link Nonton Film Bad Boys: Ride or Die Sub Indo Anti Ngantri!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.