Real Madrid Bermain Imbang saat Hadapi Rayo Vallecano 3-3

[info_penulis_custom]
Real Madrid Bermain Imbang saat Hadapi Rayo Vallecano 3-3
Real Madrid Bermain Imbang saat Hadapi Rayo Vallecano 3-3 (@realmadrid)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Real Madrid berhasil menahan imbang tuan rumah Rayo Vallecano 3-3 dalam laga La Liga, Minggu (15/12/2024) dini hari. Dengan hasil ini, sekaligus memperkecil jarak satu poin dengan pemuncak klasemen Barcelona yang mengantongi 38 poin.

Tiga gol Madrid itu dicetak Federico Valverde (39), Jude Bellingham (45) dan Rodrygo (56). Sedangkan tiga gol Rayo Vallecano dicetak Unai López (4), Abdul Mumin (36‎) dan Isi Palazón (44‎).

Pelatih Madrid Carlo Ancelotti mengakui timnya lengah di pertahanan ketika para pemainnya membiarkan López dan Mumin tidak terkendali untuk memberikan umpan silang. Namun dia mengaku puas dengan performa timnya, mengingat cederanya pemain bertahan, seperti, Dani Carvajal, Eder Militao, dan Ferland Mendy.

Hasil ini, kata dia, seperti pada musim lalu, yaitu timnya bermain imbang dua kali dengan Rayo. “Tahun lalu kami tidak menang di sini, kami bermain imbang, dan tetap memenangkan liga,” kata Ancelotti.

Dalam laga itu, Ancelotti tidak puas dengan kepemimpinan wasit, terutama saat Vinícius Jr dijatuhkan di dalam kotak penalti oleh Mumin. Namun, Wasit Martínez Munuera tidak memberikan penalti dan juga tidak ada peringatan dari González Fuertes, wasit VAR.

“Saya pikir itu adalah penalti yang sangat jelas bagi Vinícius,” kata Ancelotti. Sementara itu, dengan hasil ini, Rayo Vallecano berada di posisi 13 klasemen dengan mengumpulkan 20 poin.

BACA JUGA: Hasil Liga Champhions: Real Madrid Tundukkan Atalanta, Bukukan Kemenangan Tandang Perdana

Pelatih Rayo Íñigo Pérez menyayangkan hasil tersebut. Seharusnya, tim besutannya dapat memenangkan laga tersebut.

“Sebelum pertandingan kami berbicara tentang semua pertandingan terakhir kami dengan Real Madrid ketika kami hampir menang. Jadi kami tahu bahwa jika mereka tidak bermain maka kami bisa mendapatkan hasil yang bagus,” kata Pérez.

Susunan Pemain

Rayo Vallecano: Batalla; Ratiu, Lejeune, Mumin, Chavarria; De Frutos, Ciss, Lopez, Embarba; Nteka, Palazon.

Pelatih: Perez.

Real Madrid: Courtois; Vazquez, Tchouameni, Rudiger, Garcia; Diaz, Valverde, Modric, Bellingham; Rodrygo, Guler.

Pelatih: Ancelotti.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.