Respon Umuh Muchtar saat Persib Bandung Bakal Datangkan Pemain Baru

[info_penulis_custom]
Umuh Muchtar Sebut Arah Angin Bahagia
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar (RF/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, memberi reaksi soal kans timnya dalam memanfaatkan jendela transfer paruh musim ini.

Umuh Muchtar memastikan manajemen tim Persib Bandung belum mendapatkan informasi mengenai permohonan penambahan pemain dari tim Persib Bandung.

Ia menjelaskan, manajemen Persib Bandung senantiasa akan mendukung penuh setiap rencana yang disiapkan jajaran tim pelatih. Pasalnya saat ini, Persib Bandung terus mengalami progres pesat hingga sukses menembus posisi 3 besar klasemen sementara.

Namun, kata Umuh, setiap manuver yang diambil manajemen harus didasari oleh rekomendasi jajaran tim pelatih. Apalagi jeda kompetisi musim ini masih panjang dan Persib masih menyisakan 4 laga sebelum menatap jendela transfer paruh musim ini.

Pria berkumis tebal itu juga tak ingin membicarakan rencana tersebut terlalu jauh. Pasalnya hal itu dikhawatirkan bisa berdampak buruk bagi tim yang saat ini tengah bagus-bagusnya.

BACA JUGA: Sentuhan Goran Paulic Mulai Terasa, Lini Depan Persib Makin Tajam

“Sampai saat ini belum, kita belum membicarakan itu. Yang ada sekarang juga sudah luar biasa, sementara ini ya sudah luar biasa ya dan baik, masih dalam keadaan semangat.” kata Umuh kepada awak media pada Selasa siang, 3 Oktober 2023 di salah satu restoran di Bandung.

Ia juga memastikan, pihaknya tak ingin memperkeruh situasi Persib yang kini tengah meningkat. Baginya, manajemen akan terus mendukung langkah Bojan Hodak yang sukses membangun situasi tim untuk tetap kondusif.

“Janganlah, seandainya nanti terganggu, jangan mereka jadi pikiran jadi kaget. Selama ini kita tetap kondusif, jangan ada dulu membahas permasalahan pergantian pemain,” ujar Umuh.

Kendati demikian, jika nantinya ada permohonan penambahan pemain baru, maka pihaknya akan segera membantu langkah jajaran tim pelatih untuk mengeksekusi pemain bidikannya. Akan tetapi saat melihat gestur jajaran pelatih saat ini, rasanya Umuh menilai Bojan Hodak cukup puas dengan pemain yang ada dan akan lebih dulu memaksimalkan potensi pemainnya di 3 laga sisa putaran pertama di Liga 1 musim ini.

“Kenapa tidak kalau pemain ini sudah bagus semua, kenapa tidak ya. Kecuali ada kekurangan lagi, ada permasalahan lagi, itu urusan pelatih. Mudah-mudahan bisa bertahan.” tutupnya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!

3

7 Cara Menghentikan Langganan Pembayaran Otomatis pada Google Play, Ponsel dan Web

4

Cara Menggunakan Ice Liker, Gampang Banget!

5

Link Nonton Film Bad Boys: Ride or Die Sub Indo Anti Ngantri!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.