Reyog Ponorogo Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda UNESCO: Syukuran Meriah di Jakarta!

[info_penulis_custom]
Reyog Ponorogo UNESCO
Reyog Ponorogo diakui UNESCO adakan syukuran (pexels)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Reyog Ponorogo, kesenian tradisional Jawa Timur, resmi ditetapkan sebagai warisan budaya takbenda UNESCO. Peristiwa bersejarah ini dirayakan dengan syukuran meriah di Jakarta, Sabtu lalu, yang menampilkan atraksi Reyog Ponorogo dari 40 komunitas.

Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Susiwijono Moegiarso, menyampaikan rasa syukur atas keberhasilan ini.

“Syukur alhamdulillah, (berkat) perjuangan seluruh masyarakat dan komponen pegiat seni budaya, Reyog Ponorogo secara resmi ditetapkan sebagai warisan budaya takbenda dari UNESCO. Ini kita betul-betul bersyukur,” kata Susiwijono Moegiarso mengutip dari Antara pada Sabtu (11/1/2025).

Susiwijono mengakui perjuangan panjang masyarakat Ponorogo untuk mendapatkan pengakuan UNESCO.

“Sebenarnya sudah dari sejak tahun-tahun yang lalu (diperjuangkan) supaya Reyog Ponorogo diakui oleh UNESCO. Namun, berbagai upaya ternyata memang masih perlu proses cukup panjang,” jelasnya.

BACA JUGA : Reog Ponorogo Resmi Diakui UNESCO: Warisan Budaya Tak Benda

Reyog Ponorogo akhirnya ditetapkan dalam sidang ke-19 Intergovernmental Committee for the Safeguarding of the Intangible Cultural Heritage di Paraguay pada (3/1/2024).

Susiwijono berharap penetapan ini akan meningkatkan upaya pelestarian Reyog Ponorogo, terutama dengan melibatkan kaum muda. Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, bahkan berencana membangun monumen Reyog Ponorogo sebagai sarana edukasi dan wisata.

Syukuran ini menjadi momentum penting bagi pelestarian budaya Indonesia. Penetapan Reyog ini sebagai warisan budaya takbenda UNESCO merupakan bukti pengakuan dunia terhadap kekayaan budaya Indonesia.

 

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.