Ribuan Bobotoh Sambut Kedatangan Tim Kesayangan Persib Bandung

[info_penulis_custom]
Ribuan Bobotoh Sambut Persib
Ribuan Bobotoh Padati Kota Bandung Sambut Para Pemain Persib Bandung (Rizky Iman/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Bobotoh merayakan kemenangan tim kesayangannya, setelah Persib Bandung memastikan diri menjadi jawara di Liga 1 usai mengalahkan Madura United, pada Jumat (31/5/2024) kemarin.

Dalam partai puncak leg kedua championship series Liga 1 2023-2024 di Stadion Bangkalan, Madura, Marc Klok dan kawan-kawan berhasil mengalahkan Madura United dengan agregat skor 6-1.

Bobotoh merayakan kemenangan timnya dengan melakukan pawai, mengiringi Maung Bandung mengarak trophy Liga 1 2023-2024 berkeliling Kota Bandung hingga finish di Gedung Sate.

Bobotoh Persib Bandung, terlihat begitu sangat gembira atas kembalinya piala Liga 1 di musim ini ke Kota Bandung. Mereka memakai atribut tim, dan membawa alat musik ala suporter untuk memeriahkan pawai.

Suporter pendukung Maung Bandung, terus bersorak-sorai menyanyikan lagu chant Persib Bandung dan mengibarkan bendera kebanggaannya tanpa rasa lelah dan penuh semangat.

Sesekali, bobotoh berhenti untuk berjoged dengan iringan alat musik yang mereka bawa. Menariknya, perayaan kemenangan Persib Bandung tak hanya dilakukan bobotoh dengan berkonvoi.

Masyarakat yang menunggu kehadiran tim Persib Bandung pun, turut merasakan kebahagiaan. Warga dengan segala rentang usia, ikut bersorak-sorai dengan meneriakan Persib juara, juara, juara.

BACA JUGA: Skenario Pawai Persib Juara, dari Pasteur Sampai Gedung Sate

“Alhamdulillah Persib juara di tahun ini. Ini adalah kebahagiaan untuk warga Kota Bandung umumnya warga Jawa Barat. Saya sendiri selalu berharap Persib bisa meraih piala Liga 1 dan itu terwujud,” kata Agung (49) warga Tamansari.

Senada dengan Agung, Yunita (40) warga Pajajaran. Ia mengaku sangat senang dan bahagia dengan apa yang diraih tim kebanggaan Bobotoh tersebut di Liga 1 musim ini.

“Campur aduk perasaannya, ada senang dan sedih. Bapak dan anak-anak juga kemarin nangis begitu Persib juara. Ibu juga ikut nangis karena saking senangnya. Makanya, kita pengen lihat arak-arakan ini,” katanya

 

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan

4

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.