Steph Curry Kembali Absen Bela Warriors Dua Pekan

[info_penulis_custom]
Steph Curry. (web)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Juara NBA empat kali Stephen Curry akan absen setidaknya selama dua pekan lagi lantaran dislokasi bahu kiri yang dialaminya.

Curry yang mengalami cedera pada 14 Desember di Indiana itu, telah melewatkan empat pertandingan terakhir bersama timnya.

Warriors mengatakan, Curry belakangan ini dievaluasi ulang dan hasil pemeriksaan menunjukkan Curry “membuat kemajuan yang baik” dalam proses pemulihannya dan akan dievaluasi kembali dalam waktu dua pekan ke depan.

Guard berusia 34 tahun yang dua kali NBA Most Valuable Player dan NBA Finals MVP musim lalu itu akan absen setidaknya dalam enam pertandingan pada dua pekan ke depan, mulai dari laga Minggu melawan Memphis Grizzlies.

BACA JUGA: Tahun Depan, Apri/Fadia Targetkan Masuk Peringkat 8 BWF

Laga itu adalah bagian dari jadwal pertandingan Hari Natal tahunan NBA yang tahun ini menyajikan lima pertandingan yang mempertemukan sebagian besar klub terbaik liga dan bintang-bintang terbesarnya.

Philadelphia 76ers akan mengunjungi New York Knicks. Sedangkan, Dallas Mavericks mejamu Los Angeles Lakers, sementara Milwaukee Buckls bertandang ke Boston Celtics dan Phoenix Suns bermain di kandang Denver Nuggets.

Laga Boston melawan Milwaukee mempertemukan dua tim NBA bercatatan terbaik. Celtics memimpin liga dengan catatan menang-kalah 23-10, smentara Bucks bercatatan 22-10.

Sedangkan Denver dan Memphis memimpin Wilayah Barat dengan sama-sama bercatatan 20-11.

(Agung)

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.