Suami Stevie Agnecya Ungkap Pesan Perpisahan untuk Sang Istri

[info_penulis_custom]
Stevie Agnecya
Suami Stevie Agnecya berikan pesan yang bikin netizen ikut haru (Foto: Instagram @anggipratamazayn)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Suami dari selebgram terkenal Stevie Agnecya, Anggi Pratama Zayn, mengungkapkan pesan perpisahan yang penuh haru untuk sang istri yang telah meninggal dunia beberapa hari yang lalu.

Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Anggi Pratama membagikan foto keluarga mereka setelah salat.

Di foto tersebut, terlihat Stevie Agnecya tersenyum cantik dalam balutan mukena. Dalam caption yang mengiringi foto tersebut, Anggi Pratama menyampaikan rasa kangen dan rindunya kepada sang istri yang ia sebut sebagai istri yang sangat baik dan ibu yang sempurna.

“kangen kamu sayang. sebagai seorang istri kamu sudah menjadi istri yang sangat baik dan sebagai ibu kamu sudah sangat sempurna tidak ada kurang satu apapun dimata aku,” tulis Anggi

BACA JUGA : Anak Inara Rusli Kena Bully Gegara Mirip Virgoun

Iklas melepas kepergiannya

Anggi Pratama juga mengungkapkan rasa ikhlasnya atas kepergian Stevie Agnecya. Ia berjanji untuk bertemu kembali dengan sang istri di surga kelak.

” kalau memang jalan terbaik adalah pergi supaya kamu ga kesakitan lagi ,insyaallah aku ikhlas. Kita ketemu lagi di jannah ya sayang aku janji kita kumpul lagi sama anak anak,” ujar Anggi Pratama.

Selain itu, Anggi Pratama juga menyatakan bahwa fokusnya saat ini adalah untuk membesarkan anak-anak mereka. Ia berharap Stevie Agnecya dapat tenang di tempat yang lebih baik.

“Fokus aku sekarang besarin anak anak kamu yg tenang ya. Aku sayang kamu banget,” lanjutnya

Pesan perpisahan ini merupakan kalimat yang sama seperti yang Anggi bisikkan kepada Stevie di detik-detik terakhir sang istri.

Anggi Pratama mengungkapkan bahwa butuh beberapa hari baginya untuk mengumpulkan kekuatan untuk menuliskan pesan ini. Ia menyebut bahwa hubungan mereka adalah cerita cinta yang akan berlanjut suatu hari nanti.

Stevie Agnecya meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) pada tanggal 21 Maret 2024 pukul 19.35 WIB.

Penyebab kematian Stevie Agnecya belum tahu secara pasti, dan belum ada konfirmasi mengenai kebenaran bahwa ia meninggal karena santet seperti yang pernah Stevie singgung sebelumnya.

 

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.