Tiba di Jayapura, Persib Bandung Mulai Beradaptasi Dengan Cuaca

[info_penulis_custom]
Persib Bandung Mulai Beradaptasi Dengan Cuaca
Skuat Persib Memasuki Lapangan Stadion si Jalak Harupat di Pertandingan Versus Port FC. (Dok. AFC 2024)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Skuat Persib Bandung sudah tiba di Jayapura untuk hadapi pekan ke-18 Liga 1 2024/2025 kontra PSBS Biak. Dengan memboyong 22 pemain, Persib Bandung tiba di Bandara Sentani Jayapura pada Kamis, 9 Januari2024 dan disambut langsung oleh Bobotoh.

Setelah mendapat sambutan, skuat Persib Bandung menyempatkan untuk bercengkrama dengan Bobotoh. Lalu skuat Maung Bandung melanjutkan beristirahat di salah satu Hotel Sani Sentani dan kembali berlatih di lapangan terdekat dengan hotel.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menuturkan bahwa kondisi timnya memang mengalami sedikit keletihan akibat perjalanan panjang ke Jayapura. Sehingga di sesi latihan hari ini, Bojan hanya memberikan program ringan agar memulihkan kebugaran pemainnya.

“Ya perjalanan panjang karena itu kami lebih fokus dalam melakukan latihan recovery, latihan ringan, tidak begitu intensif,” ucap Bojan di Hotel Sani Sentani, Jayapura.

Lanjut Bojan, Persib juga sengaja melakukan sesi latihan setelah tiba di Jayapura. Hal ini diharapkan bisa mempercepat proses adaptasi semua pemainnya. Terlebih jika dilihat dari cuaca, ia menilai berbeda jauh dengan di Bandung.

“Kami juga beradaptasi dengan cuaca disini, karena cuacanya mirip seperti Bali, tidak seperti Bandung. Jadi pemain perlu merasakan itu,” tambah pelatih berkebangsaan Kroasia tersebut.

BACA JUGA: Zalnando Intip Peluang Tampil di Laga Persib versus PSBS Biak

Namun menurutnya, cuaca di Jayapura memiliki kemiripan saat Persib berada di Bali. Akan tetapi ia memiliki keyakinan tinggi skuat Persib bisa meraih hasil yang baik di laga ini, mengingat atmosfer sepakbola di Jayapura cukuplah baik, terlebih ada Bobotoh yang menyambut kedatangan timnya.

“Atmosfernya bagus, kami ada di posisi puncak klasemen dan itu membuat atmosfer di tim bagus.” imbuh pelatih berusia 53 tahun itu.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Strategi Bisnis: Fokus

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.