BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Indonesia menunjukkan taji di sektor ganda pada ajang Thailand Open 2025 World Tour Super 500.
Tiga pasangan dari sektor ganda campuran dan ganda putri sukses menembus babak delapan besar usai meraih kemenangan meyakinkan dua game langsung atas lawan-lawan mereka di babak 16 besar.
Dari sektor ganda campuran, pasangan Adnan Maulana / Indah Cahya Sari Jamil sukses melewati laga ‘derby Pelatnas’ melawan rekan senegara, Marwan Faza / Aisyah Salsabila Putri Pranata.
Tampil lebih solid, Adnan / Indah menang 21-19 dan 21-13 dalam pertandingan yang digelar Kamis (15/5) malam di Nimibutr Arena, Bangkok.
Kemenangan tersebut mengantar Adnan / Indah ke perempat final, di mana mereka akan menghadapi tantangan dari pasangan Tiongkok, Gao Jia Xuan / Wu Meng Ying.
Baca Juga:
Anthony Ginting Absen Panjang Akibat Cedera Bahu, PBSI Ajukan Protected Ranking ke BWF
Sementara itu, ganda putri peringkat 8 dunia, Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi, tampil dominan menghadapi pasangan Kanada, Cheung Jacqueline / Choi Catherine.
Menempati unggulan kedua, Febriana / Amalia menang telak 21-11, 21-11 dalam waktu singkat pada laga Kamis siang.
Di babak delapan besar, Febriana / Amalia akan berhadapan dengan ganda putri Korea Selatan, Jeong Na Eun / Lee Yeon Woo, yang sebelumnya juga menang dua game langsung atas pasangan Taiwan.
Satu lagi kejutan datang dari pasangan muda Indonesia, Rachel Allesya Rose / Meilysa Trias Puspitasari. Meski tidak diunggulkan, mereka tampil meyakinkan dan mengandaskan unggulan ketujuh asal Malaysia, Go Pei Kee / Teoh Mei Xing, dengan skor telak 21-18 dan 21-7.
Ketiga kemenangan ini menjadi sinyal positif bagi Indonesia yang masih menjaga peluang merebut gelar dari sektor ganda di Thailand Open 2025.
(Budis)