Tim Woodball Indonesia Raih Emas di Kejuaraan Dunia Taiwan

[info_penulis_custom]
Tim Woodball Indonesia Raih Emas di Kejuaraan Dunia Taiwan
Pasangan Ariska Untung dan Surya Aditya dari Indonesia meraih medali emas di nomor Men's Double Stroke (Dok. IWbA)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tim Woodball Indonesia berhasil meraih medali emas di Kejuaraan Dunia Taiwan Open International Championship 2024. Kejuaraan tersebut berlangsung di Beitun Wooden Course, Taichung City, Taiwan.

Indonesia membawa pulang total tiga medali, yakni satu emas, satu perak, dan satu perunggu. Medali emas diraih pasangan Ariska Untung dan Surya Aditya di nomor Men’s Double Stroke.

Mengutip laporan rri, Medali perak diperoleh pasangan Siti Masithah dan Febriyanti di nomor Women’s Double Stroke. Sementara, medali perunggu diraih Margo Nugraha dan Komang Sumiasa.

Selain itu, Surya Aditya menempati peringkat ke-4 di nomor Single Stroke Men. Febriyanti menempati peringkat yang sama di nomor Single Stroke Women.

Sementara, Siti Masithah berada di posisi ke-8. Ketua Umum Indonesia Woodball Association (IWbA) Aang Sunadji menyatakan ini menunjukkan perkembangan olahraga woodball yang signifikan di Indonesia.

“Woodball Indonesia kian meningkat prestasinya dikarenakan banyak pihak yang mendukung dari berbagai sektor. Dari pemerintah, seperti Kementerian Pemuda dan Olahraga, serta pihak swasta ikut mendukung salah satunya (dengan-red) seragam para atlet pelatih karya anak bangsa seperti Mills Sport, termasuk pengurus provinsi yang mencetak atlet terbaik untuk Indonesia,” kata Aang.

BACA JUGA: Kalahkan Jabar 1-0, Jatim Raih Emas PON Aceh-Sumut

Di sela-sela Kejuaraan Taiwan Open, juga diadakan General Assembly oleh International Woodball Federation (IWbF). Pertemuan membahas langkah-langkah memperkuat posisi woodball sebagai cabang olahraga yang diakui internasional.

Salah satu keputusan penting adalah memasukkan woodball dalam daftar cabang olahraga yang akan diperlombakan di SEA Games 2025.

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.