Timnas U23 Indonesia, Laga Hidup Mati Kontra Timor Leste Malam Ini!

[info_penulis_custom]
timnas u23 indonesia timor leste
Timnas U23 Indonesia saat laga kontra Malaysia, Jumat (18/8/2023) lalu di Piala AFF U23 2023. (Foto: PSSI)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

THAILAND,TM.ID: Timnas U23 Indonesia siap meladeni Timor Leste dalam laga hidup mati malam ini, Minggu (20/8/2023) di Rayong Provincial Stadium, Thailand.

Timor Leste menjadi penentu nasib tim Garuda Muda untuk melaju ke babak semifinal Piala AFF U23 2023.

Pasalnya, Indonesia dikalahkan Malaysia pada laga perdana Grup B dengan skor 1-2.

Dengan demikian, Timor Leste menjadi harapan satu-satunya bagi tim asuhan Shin Tae-yong itu.

Dalam Piala AFF U23 2023, hanya tiga juara grup dan runner-up terbaik yang bisa lolos ke babak semifinal.
Indonesia saat ini menduduki posisi kedua klasemen sementara Grup B tanpa satupun poin.

BACA JUGA: Timnas U-23 Kalah 1-2, Shin Tae-yong Pertanyakan Penalti Malaysia

“Kita butuh doa dan dukungan suporter serta masyarakat Indonesia. Semua tentu ingin tim U-23 lolos ke semifinal. Kondisi semua pemain juga fit. Jadi mari kita bersama-sama tuntaskan laga ini dengan kemenangan,” ujar Manager Tim U-23 Endri Erawan, dikutip dari laman PSSI, Minggu (20/8).

Suporter asal Kediri, Andi Nugroho dan Asap Bernardi suporter asal Kediri penuh harap, Timnas U23 Indonesia bisa menumbangkan Timor Leste.

“Sudah pasti doa dan dukungan kami untuk pemain yang kini berada di Thailand. Menang adalah harga mati dan saya yakin kemenangan akan terjadi pada laga malam ini,” ujar Andri dan Asap.

Laga tersebut berlangsung di Stadion Rayong Provincial, Thailand, Minggu (20/8/2023) pukul 20.00 WIB.

Siaran langsung timnas U23 Indonesia vs Timor Leste dapat disaksikan melalui kanal TV swasta nasional maupun aplikasi penyedia streaming.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan

2

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

5

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.