Tips Menyimpan Durian Kupas Agar Tidak Berair dan Lembek

[info_penulis_custom]
Menyimpan Durian kupas
Durian Kupas. (Pixabay)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Durian kupas seringkali menjadi pilihan bagi sebagian orang yang tidak mau ribet. Namun, menyimpan durian kupas ternyata tidak bisa asal simpan, karena butuh cara yang tepat agar tidak busuk.

Jika salah anda menyimpan durian dengan cara yang salah, daging durian bisa berubah menjadi berair, lembek, atau terlalu beralkohol. Agar durian tidak terbuang percuma, simak beberapa tips menyimpan durian kupas di kulkas berikut ini!

Tips Menyimpan Durian Kupas

1. Pisahkan Daging Durian dari Bijinya

Langkah pertama, pisahkan daging durian dari bijinya. Tips ini dijelaskan oleh akun Instagram @dtalam.id, yang menyebutkan bahwa memisahkan kedua bagian tersebut dapat mencegah kontaminasi. Dengan begitu, daging durian akan lebih awet dan tetap segar.

2. Gunakan Wadah Kedap Udara

Masukkan daging durian ke dalam wadah kedap udara atau plastik. Menurut @durianruntuh_nnp, langkah ini penting untuk melindungi durian dari udara luar yang dapat menyebabkan dagingnya mudah busuk atau asam.

3. Simpan di Kulkas dengan Suhu Tepat

Pastikan kulkas di rumah memiliki suhu sekitar 4 derajat Celsius. Suhu ini ideal untuk mencegah kontaminasi silang dengan bahan makanan lain yang disimpan di kulkas, sekaligus menjaga kesegaran durian.

4. Simpan di Freezer untuk Ketahanan Lebih Lama

Jika ingin durian lebih tahan lama, simpan dagingnya di freezer. Pada suhu -15 hingga -20 derajat Celsius, durian akan lebih awet dan tidak mudah terfermentasi. Cara ini sangat efektif untuk mencegah daging durian menjadi busuk atau asam.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Tempat Makan Durian Paling Sultan di Kota Bandung

Melalui cara-cara yang tepat, menyimpan durian kupas sebenarnya tidaklah sulit. Anda juga dapat menggunakan cara ini, ketika tidak bisa menghabiskan satu buah durian sekaligus.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

3

Link Live Streaming Tottenham vs Manchester United Selain Yalla Shoot di Final Liga Europa 2025

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.