Ungkapan Kagum Marc Klok Kepada Pemain Persib Yang Jalani Ibadah Puasa

[info_penulis_custom]
Marc Klok Pemain Persib Yang Jalani Ibadah Puasa
Marc Klok Dibayangi Ze Valente. (RF/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Gelandang Persib Bandung, Marc Klok tak mampu menutupi kekagumannya terhadap rekan setimnya yang masih menjalani ibadah puasa ketika kompetisi Liga 1 2024/2025 masih berlangsung.

Kata Marc Klok, skuat Persib di musim ini mayoritas menjalankan ibadah puasa Ramadan. Akan tetapi ibadah puasa tersebut sama sekali tak mengganggu pemain tersebut, terutama dalam pertandingan.

Sebagai pemain yang tidak menjalani ibadah puasa, Klok menilai spirit para pemain yang menjalani puasa terlihat sangat normal. Bahkan hal itu ia tunjukan saat timnya sukses mengatasi Persik, 4-1.

“Tidak ada kekurangan, saya bangga juga karena puasa tidak mudah dan masih main dengan maksimal,” buka Klok kepada awak media.

Dalam susunan pemain yang tampil di laga kontra Persik, memang cukup banyak pemain beragama muslim. Klok menyadari para pemain tersebut sempat menjalani puasa dan buka bersama di venue pertandingan.

 

BACA JUGA: 

Persib Hancurkan Persik Kediri 4-1, Tetap Kedinginan di Puncak Klasemen

Sukses Hancurkan Persik, Pelatih Persib Beri Komentar

 

 

Namun kata Klok, para pemain yang beribadah puasa tersebut tampil sangat mengesankan. Bahkan kontribusinya di lapangan memberi efek positif hingga Persib mampu mencetak banyak gol.

“Saya lihat Edo, Henhen, Robi, (Ryan) Kurnia, semua yang puasa luar biasa, saya mau kasih terima kasih juga dan banyak respek buat mereka,” tambahnya.

Tak hanya dari segi fisik, Klok merasa mental para pemain yang berpuasa juga tetap terjaga. Bagi Klok, ini merupakan pemandangan luar biasa karena Persib terlihat sudah mampu beradaptasi dengan situasi yang ada.

“Bagus, seperti yang kita mau, kita latihan untuk kerja seperti itu. Ini bagus buat kita, buat mental, buat momentum, buat semuanya.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

2

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya

3

Ibis Bandung Pasteur Perkenalkan Signature Menu: Warisan Rasa dalam Hidangan Premium

4

ESDM Sebut Banjir Pasokan di Pasar Internasional jadi Salah Satu Penyebab Harga Nikel Turun

5

Industri Ekspor Tertekan Tarif AS: Penguatan Ekonomi Domestik Bukan Lagi Pilihan Tapi Keharusan
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.