Upaya Penjegalan Pendukung Menuju Kampanye Akbar, Anies: Bisa Dilalui

[info_penulis_custom]
kampanye kabar
Foto (Instagram/@aniesbaswedan)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Calon Presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan menanggapi isu penjegalan pada pendukungnya yang ingin datang pada kampanye akbar di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (10/02/2024).

“Kabar penjegalan itu ada banyak, tetapi itu hanya soal menghentikan langkah, tetapi kalau hati dan raga sudah bergerak, maka semua bisa dilalui,” kata Anies melansir Antara, Sabtu.

Ia mengapresiasi kedatangan para pendukungnya yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, meski dengan segala hambatannya seperti pembantalan bus.

BACA JUGA: Tiket Kampanye Akbar Amin Membludak, ini Solusi Kata Kapten Timnas Amin

Hal itu, lanjut Anies, membuktikan upaya penjegalan yang dilakukan oleh oknum tidak berdampak sama sekali  kepada para pendukung yang sudah memantapkan untuk hadir.

“Tidak ada bus cari kendaraan biasa, tidak ada itu cari sepeda motor, tidak ada juga lalu pakai sepeda, dan tidak ada sepeda ya jalan kaki,” jelas Anies.

Untuk diketahui, kegiatan kampanye akbar  Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dimulai secara seremonial pada pukul 07.15 WIB oleh pembuka acara.

Sebelum kegiatan seremonial dimulai, pendukung yang hadir akan melakukan shalawatan bersama di dalam stadion.

Kemudian, barulah Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar memulai pidatonya pukul 10.21 WIB dan  11.06 WIB.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

3

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

4

10 Anomali Brainrot yang Lagi Viral, Ini Asal Usulnya!

5

7 Cara Menghentikan Langganan Pembayaran Otomatis pada Google Play, Ponsel dan Web
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.