VPC Kirim Surat ke PSSI Untuk Tangguhkan Larangan Suporter Bertandang

[info_penulis_custom]
Suporter PSS Sleman Diminta Patuhi Aturan Dengan Tidak Datang ke Stadion GBLA
Ilustrasi-Bobotoh (Antara)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Viking Persib Club (VPC) melayangkan surat kepada PSSI untuk menangguhkan larangan suporter melakukan tur tandang di babak Championship Series Liga 1 2023/2024. VPC menilai penangguhan tersebut bisa menjadi momentum untuk memulihkan atmosfer sepakbola Indonesia di masa yang akan datang.

Melalui surat bernomor B/12/VPC/VIII/2024, VPC merasa babak Championship Series ini menjadi laga paling menarik di musim ini. Maka dari itu VPC mencoba melobi PSSI untuk duduk bersama sambil membahas segala hal terkait maksud dan tujuannya.

Surat yang ditandatangani langsung oleh Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina itu juga menerangkan VPC siap menjaga kondusifitas di setiap pertandingan. Terlebih penangguhan larangan away ini juga bisa menjadi alat kampanye untuk memperbaiki wajah sepakbola Indonesia yang nyaman dan bisa dinikmati berbagai kalangan.

“Sehubungan dengan akan bejalannya Championship Series Liga Indonesia musim 2023/2024, kami dari Viking Persib Club bermaksud untuk mengajukan permohonan penangguhan larangan away pada saat pelaksanaan Babak Championship Series,” tulis surat VPC yang diterima TEROPONGMEDIA.ID.

BACA JUGA: Bobotoh Diminta Padati SJH dan Rayakan Keberhasilan Persib Lolos ke Championship Series

Babak Championship Series akan mempertemukan 4 tim terbaik untuk memperebutkan gelar juara Liga 1 musim ini. 4 tim tersebut ialah Borneo FC, Persib Bandung, Bali United, dan Madura United.

Laga pertama akan dimulai pada Selasa, 14 Mei 2024 antara Bali United kontra Persib Bandung. Dilanjut dengan laga lainnya yaitu Madura United dan Borneo FC pada Rabu 15 Mei 2024.

Selain itu, VPC menambahkan beberapa poin pertimbangan lainnya dalam mewujudkan penangguhan tersebut. Berikut 5 Poin yang disampaikan VPC kepada PSSI:

• Championship Series bisa menjadi masa transisi kembalinya supporter untuk bisa menonton laga away,

• Tidak ada sejarah gesekan supporter antara 4 tim yang berlaga di Championship Series,

• Suksesnya tim keamanan dan panpel setiap kota untuk menjalankan regulasi larangan
away selama musim regular Liga 1 2023/2024

• Suporter yang hadir bisa mengkampanyekan sepakbola yang aman dan nyaman
sehingga sepakbola bisa dinikmati semua kalangan

• Meningkatkan pertumbuhan ekonomi di sektor transportasi, akomodasi, dan UMKM selama berlangsungnya Championship Series Liga 1 2023/2024

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

UMKM Kuliner di Era Digital: Warung Sate Solo Pak Komar

3

Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan

4

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

5

Komdigi Terbitkan Aturan Pembatasan Diskon-Gratis Ongkir, Cek Isi Aturannya
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.