3 Anak Asuhnya Dipanggil Timnas, Carlos Pena: Kami Mendukung Penuh

[info_penulis_custom]
Pelatih Persija
Carlos Pena dan Rizky Ridho. (Dok. Persija)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena mengungkapkan, tiga anak asuhnya dipanggil untuk memperkuat timnas Indonesia.

Dalam laga melawan Persis Solo Liga 1 2024/2025 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, Sabtu (24/8/2024), Pena mengkonfirmasi bahwa Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, dan Witan Sulaeman akan bergabung dengan timnas.

Pemanggilan ini dilakukan oleh Shin Tae-yong menjelang dua pertandingan penting untuk timnas Indonesia, yaitu melawan Arab Saudi dan Australia dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pertandingan melawan Arab Saudi akan digelar pada 5 September 2024 di Stadion King Abdullah, Jeddah, sementara laga kontra Australia dijadwalkan pada 10 September 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Carlos Pena,  mengungkapkan rasa bangganya dan dukungan penuh terhadap ketiga pemainnya yang akan bergabung dengan timnas.

Dalam pandangan Pena, Ferarri, Ridho, dan Witan adalah aset berharga bagi Persija Jakarta, dan pemanggilan mereka ke timnas adalah cerminan kualitas dan potensi mereka.

“Ketiga pemain ini telah menunjukkan performa yang konsisten dan kualitas yang mumpuni di level klub. Kami mendukung penuh keputusan Shin Tae-yong dan berharap mereka dapat memberikan kontribusi maksimal untuk timnas Indonesia,” ujar Carlos Pena kepada wartawan, dikutip Minggu (25/8/2024).

BACA JUGA: Peringkat Persik Kediri Usai Kalahkan PSS Sleman 2-0 di Pekan Kedua Liga 1 2024/2025

Pena juga mengungkapkan, ia berharap ketiga pemain tersebut kembali ke Persija dalam kondisi yang baik.

Ia menekankan pentingnya menjaga kondisi fisik dan mental para pemain agar dapat segera beradaptasi kembali dengan tim setelah tugas internasional mereka.

“Semoga mereka bisa pulang dengan performa terbaik dan tanpa cedera. Kami akan sangat membutuhkan mereka dalam pertandingan Liga 1 berikutnya melawan PSBS Biak setelah mereka kembali dari tugas timnas,” ucap Pena.

Dalam pertandingan melawan Persis Solo, Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan tipis 2-1 berkat dua gol dari Ryo Matsumura, sementara Moussa Sidibe mencetak gol tunggal untuk Persis.

Kemenangan ini membawa Persija Jakarta ke puncak klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan tujuh poin.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.