4 Masakan Oriental yang Wajib Dicoba di Kawasan Pecinan Surabaya

[info_penulis_custom]
Masakan oriental
Kawasan Pecinan Surabaya. (dok. gmaps)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Bagi Anda yang menyukai masakan oriental, wajib banget untuk mencoba kuliner khas Pecinan Surabaya. Berada di Kawasan Pecinan Surabaya dengan nama lain Kya-Kya Kembang Jepun, terletak di Jl. Kembang Jepun, Bongkaran, Kec. Pabean Cantikan, Surabaya, Jawa Timur 60161.

Area Kawasan Pecinan Surabaya populer, karena desain dan suasananya yang menyerupai Tiongkok serta menjadi sentra kuliner yang banyak paling memiliki pengunjung.

4 Kuliner Oriental Khas Pecinan Surabaya

Berikut ini adalah empat makanan oriental khas pecinan surabaya yang wajib Anda coba.

1. Porong Wei

Terletak di area Pecinan, Porong Wei adalah tempat yang mudah ditemukan dan menawarkan berbagai masakan oriental.

Menu andalannya meliputi kwetiau goreng, baby kailan bawang putih, serta camilan gurih yaitu ote-ote porong. Rasa gurih dan aroma bawang putih pada hidangan ini akan memanjakan lidah Anda.

2. Siomay

Sepanjang kawasan Pecinan, Anda akan menemukan berbagai penjual siomay. Siomay di sini terkenal dengan daging yang mendominasi dan rasa gurih yang khas.

Nikmati siomay dengan sayuran segar dan saus kacang manis, atau tambahkan sambal sesuai selera bagi Anda yang menyukai rasa pedas.

3. Penyetan

Cok Penyetan adalah menu yang sudah sangat familier bagi orang Indonesia. Di Pecinan, Penyetan Cok menawarkan berbagai lauk pauk yang dipenyet di atas cobek bersama sambal.

Pilihan sambal mulai dari sambal bawang hingga sambal ijo semuanya terasa mantap. Lauk yang tersedia juga variatif, seperti telur, tahu, tempe, jamur, dan ayam.

4. Bakso

Bakso dengan kuah bawang yang kuat merupakan ciri khas makanan oriental yang akan banyak Anda temukan di Pecinan. Banyak tenant dan pedagang yang menjual bakso dengan rasa yang memuaskan di area ini.

Bakso, sebagai salah satu santapan sehari-hari yang populer di Indonesia, juga mudah ditemukan di Pecinan Surabaya.

BACA JUGA: Bakso Djando Guntursari Bandung, Rasanya Paling Endul!

Sensasi rasa gurih yang dominan, berkat penggunaan bawang putih, keempat masakan oriental khas Pecinan Surabaya ini dapat menggugah selera makan Anda. Selamat menjajal kuliner enak di Pecinan Surabaya!

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.