Alasan Populasi, DPRD Kota Bandung Dorong Pemprov Jabar Bangun SMAN Baru

[info_penulis_custom]
DPRD Kota Bandung
Ketua DPRD Kota Bandung, Tedy Rusmawan. (Foto: Rizky Iman/Teropongmedia.id).
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: DPRD Kota Bandung menyoroti tidak adanya penambahan pembangunan Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri baru di Kota Bandung. Pasalnya, Kota yang dijuluki Paris Van Java ini memiliki jumlah penduduk 2,5 juta jiwa.

DPRD Kota Bandung membandingkan dengan pembangunan  Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri. Dimana dalam kurun waktu 5 tahun, ada 5 SMPN baru di Kota Bandung.

“Itu gak terungkap, sedangkan pembangunan SMA terakhir 2006, SMAN 27 Bandung, sampai sekarang belum ada pembangunan lagi. Sekitar 17 tahun belum ada SMA baru,” kata Ketua DPRD Kota Bandung, Tedy Rusmawan di Bandung, Jum’at (29/9/2023).

Karena itu, Tedy pun mendorong Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk memperhatikan hal tersebut mengingat kewenangan SMA ini ada di tingkat Pemerintah Provinsi.

“Kita tentu ingin mendorong Pemprov Jabar untuk menambah SMA, karena populasi Kota Bandung terus bertambah,” ujarnya.

Tak hanya itu, Tedy meminta DPRD Kota Bandung terus mengkritisi kinerja Pemkot Bandung dalam koridor fungsi pengawasan dewan, tujuannya agar pembangunan sejalan dengan aspirasi publik.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Perpanjang Darurat Sampah Sampai Bulan Depan

DPRD Kota Bandung juga, kata Tedy, tidak akan melupakan setiap pencapaian dan prestasi pemerintah setempat yang sedikit demi sedikit membenahi masalah yang ada. Contohnya sejak 2022 kantor-kantor kelurahan dan kecamatan direhabilitasi.

Selain itu, Tedy juga mengungkapkan, jalan layang Kopo juga patut di apresiasi karena ada peran kolaborasi pemerintah pusat, pemerintah provinsi, dan pemerintah kota.

“Tinggal kontrol proyek-proyek strategis di Kota Bandung, sehingga di akhir tahun anggaran penyerapan semua bisa tuntas. Bisa dirasakan oleh masyarakat Kota Bandung dalam merayakan hari jadi Kotanya,” ucapnya.

“Kita ini di Pemkot sudah luar biasa kerja samanya, tinggal finishing touch. Kita DPRD menunggu, maka saya sepakat ada percepatan pembangunan,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.