Aleix Espargaro Puji Performa RC213V Terbaru, Honda Siap Bangkit di MotoGP 2025

[info_penulis_custom]
(Foto: MotoGP)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Pebalap penguji Honda, Aleix Espargaro, mengaku puas dengan perkembangan motor RC213V edisi terbaru.

Dalam sesi uji coba di Sirkuit Sepang, Malaysia, Espargaro menilai bahwa motor anyar tersebut menunjukkan peningkatan signifikan dan cukup kompetitif untuk menghadapi MotoGP 2025.

Dalam peran barunya sebagai test rider, Espargaro bekerja keras membantu Honda mendesain motor yang lebih kompetitif.

Ia terlibat dalam sesi shakedown dan menguji beberapa komponen baru pada motor. Hasil pengujian dinilai positif, memberikan harapan bahwa Honda dapat kembali bersaing di papan atas setelah beberapa musim mengalami kesulitan.

“Tidak banyak waktu tersisa hingga balapan pertama, tetapi saya pikir mereka (Joan Mir dan Luca Marini) dapat memulai dengan motor yang kompetitif. Saya sangat menikmati mengendarai RC213V di sini, saya cukup cepat dan merasa puas. Sekarang saatnya saya pulang,” ujar Espargaro kepada media setempat, dikutip Jumat (14/2/2025).

Lebih lanjut, Espargaro menambahkan bahwa Honda telah melakukan banyak perubahan positif pada motor dan telah menemukan dasar yang kuat untuk musim baru.

“Saya sangat senang, motornya bekerja lebih baik dari yang saya kira. Kami telah mengambil langkah maju. Honda telah membawa banyak hal. Pada akhir hari terakhir pengujian, kami kurang lebih telah mengidentifikasi apa yang bagi saya merupakan dasar yang baik bagi Joan (Mir) dan Luca (Marini) untuk memulai pengujian pertama tahun ini,” lanjutnya.

BACA JUGA: Jadi Rider Tim Pabrikan Ducati, Marc Marquez Tatap Gelar MotoGP 2025

Honda sendiri tengah berupaya keras untuk kembali ke persaingan papan atas setelah mengalami kemunduran dalam beberapa musim terakhir.

Perekrutan Espargaro sebagai test rider, bersamaan dengan Takaaki Nakagami, merupakan salah satu langkah strategis pabrikan asal Jepang itu untuk meningkatkan performa motor mereka.

MotoGP 2025 menjadi momen penting bagi Honda untuk kembali membuktikan diri sebagai pesaing kuat di kejuaraan dunia.

Dengan motor yang semakin kompetitif dan strategi pengembangan yang lebih matang, harapan besar tertuju pada Joan Mir dan Luca Marini untuk membawa Honda kembali ke jalur kemenangan.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral

2

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

3

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

4

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

5

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.