Anggaran Pilkada Kota Bandung 2024 Telah Cair 100 Persen

[info_penulis_custom]
KIPP Putusan MK
Ilustrasi- Tempat Pemilihan Suara (dok. kpu)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID  — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung, menyampaikan anggaran untuk penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 sebesar Rp109 miliar dari pemerintah daerah sudah cair 100 persen.

“Kalau untuk anggarannya Rp109 miliar itu sudah diterima 100 persen dalam dua tahap. Pertama sebesar 40 persen, terus yang terakhir itu 60 persen,” kata Ketua KPU Kota Bandung Wenti Frihadianti, Rabu (5/6/2024).

Wenti menjelaskan anggaran yang telah disalurkan pada tahap pertama sebesar Rp50,4 miliar, lalu pada tahap kedua sebesar Rp58,6 miliar.

Oleh karena itu, kata Wenti, untuk pelaksanaan Pilkada Kota Bandung Tahun 2024 dari sisi anggaran telah dicairkan oleh Pemkot Bandung sesuai dengan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) yang ditandatangani bersama pada November 2023.

BACA JUGA: KPU Kota Bandung Segera Luncurkan Pilkada 2024, Ada Jingle dari Doel Sumbang

“Dari sisi anggaran akan kita maksimalkan karena memang banyak program untuk pilkada ini, bahkan termasuk kita kerja sama untuk sosialisasi dan lain sebagainya,” ucapnya.

Sebelumnya, Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono mengungkapkan Pemkot Bandung mendukung penuh pelaksanaan Pilkada serentak 2024 yang dijadwalkan akan berlangsung pada 26 November mendatang.

Bambang berharap penyelenggaraan pesta demokrasi lima tahunan tersebut dapat berjalan dengan sangat baik, lancar dan demokratis.

“Pemerintah Kota Bandung berkomitmen untuk mendukung proses demokrasi. Hal ini sejalan dengan amanat pemerintah pusat agar pemerintah daerah bersinergi menyukseskan Pilkada Serentak 2024,” katanya

Selain itu, Bambang juga menambahkan situasi Kota Bandung saat ini dalam menghadapi Pilkada 2024 cukup kondusif dan pemkot pun senantiasa terus melakukan pembinaan-pembinaan politik.

“Kita semua sudah punya pengalaman pada Pilpres 2024 kemarin. Jadikan itu referensi dan perbaiki semua kesalahan sebelumnya,” ujarnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Diisukan Gabung Malut United, Gustavo Franca Akui Kontraknya Bersama Persib Hanya Menyisakan Beberapa Bulan ke Depan
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Persib Bandung Penuhi Undangan Makan Siang dari Wakil Gubernur Jawa Barat 
Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Tangkal Kampanye Negatif, Industri Nikel RI Buat Standarisasi Global
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Longsor Salawu Tasikmalaya Akibatkan Lima Rumah Rusak Berat, Belasan Lainnya Terancam
Sahrul Gunawan
Gagal Kuliah di UGM Gegara Dilarang Ngekos, Anak Sahrul Gunawan Ngambek!
Berita Lainnya

1

Perbedaan Milk Bun Thailand dan Milk Bun Jepang, Jangan Salah Pilih!

2

Gampang, Begini Cara Instal dan Berlangganan Microsoft Office 365

3

Xiaomi Umumkan Update HyperOS 2.0 untuk HP Redmi dan Tablet

4

Microsoft Luncurkan Office 2024, Tanpa Perlu Berlangganan?

5

Ini Sosok Bu Guru Salsa Viral
Headline
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Banjir-Longsor Akibatkan Jalan dan Listrik di Tasikmalaya Terputus
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 
Sapi kurban Prabowo - Instagram Dispernakan Bandung Barat
2 Sapi Limosin Raksasa Asal Bandung Barat Lolos Seleksi Kurban Presiden Prabowo
Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun
Fantastis! Anggaran Pendidikan 2026 Tembus Rp 761 Triliun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.